Liputan6.com, Jakarta - Ribuan sopir taksi dan bajaj berdemonstrasi menolak beroperasinya angkutan online berpelat hitam. Sejumlah driver ojek online dikabarkan sempat jadi korban sejumlah sopir taksi.
Mengetahui hal tersebut, ratusan driver ojek online berkumpul di Jalan Blora, Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (22/3/2016). Tak hanya berkumpul, mereka pun melakukan aksi balasan terhadap sopir angkutan yang berdemo.
Pantauan Liputan6.com, 2 bajaj dirusak driver ojek online yang kesal karena temannya jadi korban. Kaca bajaj pecah dan sempat dijungkirkan.
"Segerombolan Go-Jek sampai di Jalan Blora langsung cari sopir yang demo. Lalu dari arah HI ke Senayan ada 2 bajaj yang ikut demo melintas langsung diserang, dihancurkan. Orang dalam bajaj juga diserang tapi langsung diselamatkan warga," ungkap tukang ojek pangkalan di Jalan Blora.
Saat ini, kondisi di Jalan Blora sudah kondusif. Driver ojek online sudah membubarkan diri dan lokasi langsung di jaga 10 Brimob bersenjata langkap.
Serang Balik, Driver Go-Jek Jungkirkan Bajaj
Ratusan driver Go-Jek melakukan aksi balasan terhadap sopir angkutan yang berdemo.
diperbarui 22 Mar 2016, 11:25 WIBDiterbitkan 22 Mar 2016, 11:25 WIB
Petugas menenangkan pengadara Go-Jek yang terlibat kericuhan di Jakarta, Selasa (22/3). Ratusan Go-Jek mendatangi para sopir taksi karena tersebar isu pemukulan terhadap beberapa pengendara Go-Jek oleh sopir taksi. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harkannas 2024, Pj Bupati Tangerang Ingatkan Konsumsi Ikan untuk Kesejahteraan Masyarakat
Tips Memilih Frame Kacamata: Panduan Lengkap untuk Penampilan Optimal
Dana Hibah Belasan Miliar KONI Kuansing Masuk Radar Polda Riau
BRI Usulkan Skema Penyaluran KUR di Tahun 2025 Dibagi Dua, Mengapa?
Jepang Bakal Kucurkan Stimulus Rp 2.229 Triliun, Ini Tujuannya
Tips Jualan Online Laris bagi Pemula: Panduan Lengkap Meraih Kesuksesan
Cara Bermain Bentengan: Panduan Lengkap Permainan Tradisional yang Seru
5 Tren Tiktok Berbahaya yang Berujung Celaka, Ada yang Makan Korban Jiwa
Wuling Umbar Promo Besar-besaran di GJAW 2024
Soft Launching Indonesia Anti-Scam Center, Upaya Satgas PASTI Tingkatkan Perlindungan Konsumen
Tips Meningkatkan Percaya Diri: Panduan Lengkap untuk Mengembangkan Keyakinan Diri
Tips Jualan Online Laris: Panduan Lengkap Meraih Kesuksesan di Era Digital