Polri Jamin Stabilitas Internal Jika Tito Karnavian Jadi Kapolri

Boy menambahkan, Polri mendukung penuh Tito yang merupakan lulusan terbaik Akpol tahun 1987 saat nantinya resmi menjabat kapolri.

oleh Muslim AR diperbarui 15 Jun 2016, 21:16 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2016, 21:16 WIB
20160609-Teroris-Surabaya-Jakarta-Boy-Rafli-Amar-IA
Irjen Pol Boy Rafli Amar. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Boy Rafli Amar menilai tidak akan ada permasalahan di Polri dengan diajukannya Komisaris Jenderal Tito Karnavian sebagai calon kapolri. Walaupun, Tito melangkahi beberapa angkatan.

"Insya Allah tak ada masalah, internal patuh, dan loyal apa yang diputuskan presiden," ujar Boy di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (15/6/2016).

Boy juga menjamin, tidak akan adanya kisruh atau hal-hal yang dapat mengganggu integritas Polri. Ia yakin Korps Bhayangkara itu tak akan goyah, meski pimpinan mereka lebih muda.

"Jadi keraguan itu tak akan terjadi, pasti roda organisasi akan berjalan normal setelah ada pergantian," lanjut Boy.

Bahkan kemesraan TNI-Polri dijamin tak akan terganggu dengan adanya pimpinan baru.

"Selama ini Polri jalin hubungan baik dengan TNI, jadi termasuk pimpinan Bapak panglima TNI Kepala Staf dan jajaran ke bawah sejauh ini proses kemitraan di lapangan itu juga terjadi," jelas Boy.

Boy menambahkan, Polri akan mendukung penuh Tito yang merupakan lulusan terbaik Akpol tahun 1987 saat nantinya resmi menjabat kapolri. Dukungan itu antara lain dengan mengikuti sejumlah program-program yang ia gagas ketika ia sudah bertugas nanti menjadi kapolri.

"Kami siap untuk menyukseskan program beliau jika akhirnya nanti akan terpilih. Siapapun (calon yang dipilih), pasti kami dukung," tutur Boy.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya