Liputan6.com, Jakarta - Polsek Cilincing menangkap bandar sabu Jason Maurits Lalopua saat bersembunyi di kompleks TNI AL Dewa Kembar, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara. Jason ditangkap Sabtu 30 Juli 2016 sekitar pukul 19.15 WIB.
Jason ditangkap setelah polisi pemeriksaan bandar sabu lainnya yang ditangkap lebih dulu, Rian Rivaldi. Saat ditangkap, Rian juga bersembunyi di kompleks TNI AL Dewa Kembar.
"Setelah menangkap pelaku Rian Rivaldi maka dilakukan penangkapan pengedar lain bernama Jason. Saat ditangkap pelaku lagi bersembunyi di kamar pada TKP," kata Humas Polres Jakarta Utara Kompol Sungkono, Senin (1/8/2017).
Dari penangkapan Rian dan Jason polisi menyita barang bukti berupa 5 bungkus plastik bening berisi kristal putih dengan berat bruto 1,03 gram, alat hisap atau bong dan timbangan digital. Polisi yang menangkap keduanya, juga sudah berkoordinasi dengan Polisi Militer TNI Angkatan Laut bagian kriminal yaitu Sertu Boy.
"Selain itu ada barang bukti 1 pak plastik klip dan 1 gulung alumunium foil. Saat melakukan penangkapan di TKP yang merupakan Asrama TNI AL, ya buser Cilincing mendapat back up dari Pom AL dan koordinasi komandan kriminal Pom AL Kapten Tamat dan Ketua RW Mayor TNI AL Thamrin," beber dia.
Saat ini, keduanya tengah diperiksa intensif di Polsek Cilincing. Keduanya pun diancam Pasal 114 ayat 1 dan atau Pasal 112 ayat 1 Jo Pasal 132 ayat 1 UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
"Kita amankan pelaku dan barang bukti dan tengah upaya menangkap bandar di atasnya," tutup Sungkono.
Polisi Tangkap Bandar Sabu Saat Sembunyi di Kompleks TNI
Jason ditangkap setelah polisi pemeriksaan bandar sabu lainnya yang ditangkap lebih dulu, Rian Rivaldi.
diperbarui 01 Agu 2016, 13:31 WIBDiterbitkan 01 Agu 2016, 13:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ekado Adalah Hidangan Lezat dari Jepang yang Berbahan Telur Puyuh, Berikut Langkah Membuatnya
Cara Pakai Face Mist yang Tepat untuk Kulit Sehat dan Segar
Cara Print Hitam Putih di Word dan Masalah Umum yang Wajib Diketahui
Cara Reproduksi Manusia: Proses, Sistem, dan Kesehatan Reproduksi
Cara Restart Laptop Pakai Keyboard untuk Windows dan MacBook
Siapa Sangka, Ternyata 5 Makanan Ini Tidak Memiliki Protein Setinggi yang Kita Kira
Setengah Juta Orang di Filipina Dievakuasi Akibat Topan Super Man-yi
Siapa Kim Jong Un, Pemimpin Korea Utara yang Ditakuti dan Penuh Kontroversi
Mengeluh Gara-gara Penerbangannya ke Australia Dibatalkan Imbas Erupsi Gunung Lewotobi, Influencer Dikecam Nirempati
Ravindra DPR Dorong Komitmen Pendanaan Iklim Global Demi Transisi Keberlanjutan di COP29
AMAN Kenalkan KEK Industri Halal Sidoarjo ke Investor China, Target Investasi Rp 97,8 Triliun
Link Cek Hasil SKD CPNS Kemenkumham 2024 di SSCASN, Diumumkan Hari Ini