Liputan6.com, Jakarta - Polsek Cilincing menangkap bandar sabu Jason Maurits Lalopua saat bersembunyi di kompleks TNI AL Dewa Kembar, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara. Jason ditangkap Sabtu 30 Juli 2016 sekitar pukul 19.15 WIB.
Jason ditangkap setelah polisi pemeriksaan bandar sabu lainnya yang ditangkap lebih dulu, Rian Rivaldi. Saat ditangkap, Rian juga bersembunyi di kompleks TNI AL Dewa Kembar.
"Setelah menangkap pelaku Rian Rivaldi maka dilakukan penangkapan pengedar lain bernama Jason. Saat ditangkap pelaku lagi bersembunyi di kamar pada TKP," kata Humas Polres Jakarta Utara Kompol Sungkono, Senin (1/8/2017).
Dari penangkapan Rian dan Jason polisi menyita barang bukti berupa 5 bungkus plastik bening berisi kristal putih dengan berat bruto 1,03 gram, alat hisap atau bong dan timbangan digital. Polisi yang menangkap keduanya, juga sudah berkoordinasi dengan Polisi Militer TNI Angkatan Laut bagian kriminal yaitu Sertu Boy.
"Selain itu ada barang bukti 1 pak plastik klip dan 1 gulung alumunium foil. Saat melakukan penangkapan di TKP yang merupakan Asrama TNI AL, ya buser Cilincing mendapat back up dari Pom AL dan koordinasi komandan kriminal Pom AL Kapten Tamat dan Ketua RW Mayor TNI AL Thamrin," beber dia.
Saat ini, keduanya tengah diperiksa intensif di Polsek Cilincing. Keduanya pun diancam Pasal 114 ayat 1 dan atau Pasal 112 ayat 1 Jo Pasal 132 ayat 1 UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
"Kita amankan pelaku dan barang bukti dan tengah upaya menangkap bandar di atasnya," tutup Sungkono.
Polisi Tangkap Bandar Sabu Saat Sembunyi di Kompleks TNI
Jason ditangkap setelah polisi pemeriksaan bandar sabu lainnya yang ditangkap lebih dulu, Rian Rivaldi.
diperbarui 01 Agu 2016, 13:31 WIBDiterbitkan 01 Agu 2016, 13:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Upgrade Diri: Panduan Lengkap Menjadi Versi Terbaik Dirimu
Hukum Jabat Tangan Dengan Wanita Tua yang Bukan Muhrim, Begini Penjelasannya
Timnas Indonesia Kalah di Stadion Manahan, Vietnam Justru Cetak Banyak Gol dalam Laga Terakhir Grup B Piala AFF 2024
Timnas Indonesia yang Bermain dengan 10 Pemain Kalah Dari Filipina di Piala AFF 2024, Gagal Lolos Semifinal
Data Terbaru Rank FIFA Timnas Indonesia Selama di Piala AFF 2024
Koji Takasaki, Wasit Indonesia vs Filipina, Belum Pernah Pimpin Pertandingan Internasional
Klasemen Piala AFF 2024 usai Timnas Indonesia vs Filipina: Garuda Ulang Rekor Buruk 2018
Mimpi Istri Digigit Ular Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Hasil Piala AFF 2024 Timnas Indonesia vs Filipina: Dihukum Kartu Merah dan Penalti, Garuda Gagal ke Semifinal
Rombongan Presiden Prabowo Beri Jalan Ambulans, Banjir Pujian dan Sesuai Aturan Prioritas Kendaraan
Tingkatkan Minat Baca, Dinas Perpustakaan dan Arsip Gunungkidul Hadirkan Berbagai Program Inovatif
Feast Sukses Buka Hari Pertama Big Bang Festival 2024 dengan Aksi Memukau