Liputan6.com, Jakarta - Setelah dibekuk Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan di sebuah stasiun kereta di Bekasi, Rabu, 3 Agustus sore, pria bernama Fajar Firdaus Perdana mengakui telah menghilangkan nyawa Bella Oktaviani, wanita muda asal Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Pelaku diketahui berkenalan dengan korban lewat media sosial.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (4/8/2016), Fajar juga mengakui telah memiliki niat untuk merampas harta benda korban.
Advertisement
Sebelumnya tersangka telah lima kali melakukan modus serupa. Tiga di antaranya dilakukan di wilayah Jakarta Selatan, Bogor, dan Jakarta Pusat.
Dalam rekaman CCTVÂ Hotel Sentra Butik, wajah pelaku terekam jelas ketika check in bersama korban. Fajar saat itu menggunakan identitas palsu dari bekas korban lain bernama DY. Dalam aksi kali ini, pelaku merampas uang tunai sebesar Rp 600 ribu, ponsel, dan modem korban.
"Ingin memiliki barang korban, iya. Niatan membunuh muncul karena si korban menggigit saya. Mungkin si korban merasa cemburu saat WeChat masuk di handphone saya dari wanita lain," tutur tersangka.
Hari Selasa kemarin petugas Hotel Sentra Butik menemukan wanita penghuni kamar 301 telah terbujur kaku. Diduga wanita malang itu merupakan korban pembunuhan, karena saat ditemukan terdapat bercak darah dan luka di kepalanya.