Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengatakan, solusi untuk mengatasi banjir di Kemang, Jakarta Selatan, adalah dengan normalisasi sungai. Satu-satunya cara untuk melebarkan Kali Krukut adalah dengan menertibkan bangunan yang berdiri di tepi sungai.
Namun menurut Ahok, hal itu tidak bisa dilakukan karena pemilik bangunan memiliki sertifikat tanah resmi sampai IMB. Selain itu, pengembang atau pengusaha yang memiliki bangunan juga enggan menjual kepada Pemprov DKI.
Ahok pun meminta kepada pengusaha untuk memiliki empati dengan bersedia menjual tanah kepada Pemprov DKI.
"Makanya saya bilang pengusaha mesti ada tenggang rasa juga. Kita sudah mau beli tanah Anda dengan harga pasar, ya jual dong ke kami supaya kita bisa bikin waduk," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Senin (29/8/2016).
Ahok kemudian bercerita pernah ada pengembang yang ingin membangun apartemen di Kemang. Namun karena tahu akan banjir, Jokowi yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI dan dirinya wagub saat itu tidak memberikan izin kepada pengusaha itu.
Namun sayangnya, pengusaha itu juga tidak mau menjual tanahnya ke DKI.
"Kita sudah mau beli (tanah) dua tahun lalu. Ada orang mau bangun apartemen di Kemang 2 hektare, peruntukannya apa? Bisnis komersial. Itu pun saya dengan Pak Jokowi langsung mencoret, enggak boleh, eh marah-marah dia dan bilang ini kan peruntukan boleh. Kita bilang, ya udah kita beli deh. Dia enggak mau jual," ujar Ahok.
Kendala Ahok Atasi Banjir di Kemang
Pengembang atau pengusaha yang memiliki bangunan enggan menjual tanah kepada Pemprov DKI.
diperbarui 29 Agu 2016, 12:23 WIBDiterbitkan 29 Agu 2016, 12:23 WIB
Petugas Damkar PB menyalakan mesin penyedot air saat melakukan pengeringan di salah satu pertokoan di Jalan Kemang Raya, Jakarta, Minggu (28/8). Dua lokasi parkir bawah tanah pertokoan di kawasan Kemang terendam air. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
9 Hal yang Membuat Hati Menjadi Lapang, Mudah Diamalkan
Cara Kostrad Menjaga Kesiapan Tempur di Perkotaan
Cuaca Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024: Langit Malam Indonesia Mayoritas akan Berawan
Harga Kripto Hari Ini 23 November 2024: Bitcoin Cs Lanjutkan Penguatan
VIDEO: Jerman akan Gelar Pemilu, Bagaimana Nasib Bantuan Ukraina?
Kabareskrim Pastikan Bakal Ringkus Otak Kasus TPPO
Maruarar Yakin RIDO Menangi Pilkada Jakarta Satu Putaran
Tips Menghadapi Pubertas: Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Raih Penghargaan dari Conde Nast, Plataran Komodo Ungkap Alasan Simpel yang Bikin Banyak Wisman Merasa Seperti di Rumah
Marak Hoaks Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Begini Penjelasan Kemendes PDT
Menyusuri Keindahan Desa Wisata Pulau Pramuka Kepulauan Seribu