Polisi Tahan 8 WNA dan Sita Airsoft Gun di Apartemen Gading Nias

Dengan membawa anjing pelacak, aparat menyusuri satu per satu lorong apartemen.

oleh Moch Harun Syah diperbarui 01 Sep 2016, 11:26 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2016, 11:26 WIB
Operasi Nila Jaya
Operasi Nila Jaya 2016 di Apartemen Gading Nias, Jakarta. (Liputan6.com/Moch Harun Syah)

Liputan6.com, Jakarta Operasi Nila Jaya 2016 yang digelar di Apartemen Gading Nias membuahkan hasil. Aparat menahan delapan warga negara asing (WNA) yang diduga tidak memiliki kelengkapan surat-surat tinggal.

Tidak hanya itu, ratusan aparat gabungan dari Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya bersama Polres Jakarta Utara, BNN dan Imigrasi ini juga menyita sepucuk airsoft gun dari seorang penghuni.

Operasi digelar di Apartemen Gading Nias, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, sejak pukul 09.30 WIB, Kamis (1/9/2016).

"Kita amankan dulu, nanti diperiksa. Sementara ada paspornya yang tujuh orang, tapi diduga ada satu WNA yang tidak pegang. Nanti didalami dulu semua," kata Direktur Penindakan dan Pengejaran BNN Brigjen Pol Eko Daniyanto di lokasi.

Operasi Nila Jaya 2016 di Apartemen Gading Nias, Jakarta. (Liputan6.com/Moch Harun Syah)

Mengenai sepucuk airsoft gun dari seorang penghuni, belum jelas kepemilikan maupun izinnya. Aparat gabungan mengamankan pria yang diduga kuat terkait dengan airsoft gun itu.

"Nanti dulu ya," ucap Eko.

Hingga pukul 11.20 WIB, aparat masih melakukan operasi di seluruh tower di Apartemen Gading Nias. Dengan membawa anjing pelacak, aparat menyusuri satu per satu lorong apartemen.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya