Tertimpa Masalah Hukum, Aa Gatot Ingin Mati

Saat penggeledahan berlangsung, Aa Gatot mengaku tak habis pikir kenapa ia bisa tersandung masalah hukum berat.

oleh Andreas Gerry Tuwo diperbarui 02 Sep 2016, 03:33 WIB
Diterbitkan 02 Sep 2016, 03:33 WIB
Lengkapi Barang Bukti, Polisi Geledah Rumah Aa Gatot
Gatot Brajamusti alias Aa Gatot keluar dari rumahnya dikawal petugas usai dilakukan pemeriksaan atas rumahnya di kawasan Pondok Pinang, Jakarta, Kamis (1/9). (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta Pihak Kepolisian menggeledah rumah guru spiritual Gatot Brajamusti di kawasan Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis malam tadi. Pria tersebut ditangkap usai diduga menggelar pesta sabu di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Saat penggeledahan berlangsung, Aa Gatot mengaku tak habis pikir kenapa ia bisa tersandung masalah hukum berat. Dia saat ini mengaku sudah tidak bisa berbuat apa-apa lagi. Sebab, ada tiga kasus yang menjerat namanya.

"Bingung saya. Kalau gini, mati aja lah kalau gini," ucap Gatot Brajamusti di kediamannya di kawasan Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis, 1 September 2016.

Gatot menyatakan menyesal atas kondisinya sekarang. Hal ini begitu terlihat dari kalimat penyesalan yang kerap meluncur dari mulutnya.

"Kenapa ya Allah, bisa begini," kata Aa Gatot.

Aparat Polres Mataram menggerebek sebuah kamar di Hotel Tulip, Mataram, Minggu, 28 Agustus 2016 sekitar pukul 23.00 Wita. Ketua Umum PARFI yang baru terpilih, Gatot Brajamusti, tak berkutik saat diminta mengeluarkan isi kantongnya yang ternyata adalah narkotika jenis sabu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya