Polisi Janji Tak Pakai Peluru Tajam saat Amankan Demo 2 Desember

Polisi hanya melindungi diri dengan tameng beserta perangkat lainnya ketika mengamankan demo 2 Desember.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 22 Nov 2016, 15:54 WIB
Diterbitkan 22 Nov 2016, 15:54 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah kelompok masyarakat akan berdemonstrasi pada 2 Desember 2016, mendesak Polri menahan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Polda Metro Jaya pun menyatakan siap dalam mengamankan unjuk rasa tersebut.

Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan menyampaikan polisi tidak akan menggunakan peluru tajam dalam mengawal dan mengamankan demo 2 Desember tersebut.

"Kita tidak menggunakan senjata tajam dan peluru tajam," kata Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (21/11/2016).

Iriawan menyatakan, pihaknya hanya melindungi diri dengan tameng beserta perangkat lainnya. Hal tersebut, sudah menjadi SOP polisi dalam menjaga dan mengamankan unjuk rasa.

"Kita gunakan tameng, water cannon, tongkat polisi dan gas air mata," ucap dia.

Namun, dia menegaskan, pihaknya menggunakan perlengkapan pengamanan jika kondisinya memang ricuh. Persis dengan pengamanan demo 4 November kemarin.

"Tameng saja digunakan kalau ricuh, kalau tidak (ricuh) ya tidak berfungsi tidak kita gunakan. Pengamanan ya sama seperti demo kemarin kok," Iriawan memungkas.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya