Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Serang

Dari rumah terduga teroris tersebut, polisi mengamankan sejumlah barang bukti.

oleh Yandhi Deslatama diperbarui 27 Nov 2016, 17:02 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2016, 17:02 WIB

Liputan6.com, Serang - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror dibantu Polda Banten menangkap satu terduga teroris bernisial ESP alias AS di Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, siang tadi.

"Penangkapan teroris di Majalengka berkembang di Banten, ditangkap oleh Densus dibantu oleh rekan-rekan di wilayah Banten. Yang kita amankan di wilayah kita satu orang inisial ESP alias AS," kata Kapolda Banten Brigjen Polisi [Listyo Sigit Prabowo,](Listyo Sigit Prabowo, "") Minggu (27/11/2016).

Dari rumah terduga teroris tersebut, polisi mengamankan sejumlah barang bukti. Namun, Listyo belum mau mengungkapkan barang bukti yang disita.

"Selanjutnya nanti akan dikembangkan, dilanjutkan pengungkapan oleh kasus yang ada. Barang bukti ada beberapa yang diamankan. Peran pelaku yang jelas yang bersangkutan ada kaitannya dengan pelaku yang kemarin di Majalengka," ujar Listyo.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya