Polri Evakuasi Warga di Dekat Kontrakan Teroris Bekasi

Tim Gegana masih meneliti dan menjinakkan bom tersebut. Untuk itu, polisi mengevakuasi warga sekitar kontrakan tersebut.

oleh Rita Ayuningtyas diperbarui 10 Des 2016, 18:47 WIB
Diterbitkan 10 Des 2016, 18:47 WIB
Ilustrasi Teroris (Liputan6.com/M.Iqbal)
Ilustrasi Teroris (Liputan6.com/M.Iqbal)

Liputan6.com, Jakarta - Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menemukan benda yang diduga bom di sebuah rumah kontrakan di Bintara, Bekasi, Jawa Barat. Tim Gegana masih meneliti dan menjinakkan bom tersebut. Untuk itu, polisi mengevakuasi warga sekitar kontrakan tersebut.

"Polri melakukan pengamanan secukupnya. Warga dalam radius 200 meter diungsikan," ujar Kabag Mitra Ropenmas Divhumas Polri, Kombes Awi Setiyono, ketika dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Sabtu (10/12/2016).

Menurut dia, tim Polri masih berada di tempat kejadian perkara untuk mengangkut bom tersebut. Oleh karena itu, Awi belum mengetahui daya ledak bom tersebut.

"Jika memang tidak bisa dibawa, mungkin akan diledakkan di tempat," kata Awi.

Sebelumnya, Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menangkap tiga terduga teroris di Bintara, Bekasi, Jawa Barat. Penangkapan dilakukan di sebuah rumah kontrakan di Bintara Jaya 8 RT 4 RW 9, Bintara, Bekasi, siang tadi.

Mereka terkait dengan pengembangan kasus terorisme sebelumnya. Namun, dia enggan menjelaskan kasus teror yang dimaksud. Sebab, kasus ini masih dalam proses pengembangan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya