Novel Baswedan Disiram Air Keras, Tim KPK Menuju Rumah Sakit

Novel Baswedan saat ini tengah dirawat intensif di rumah sakit di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 11 Apr 2017, 07:44 WIB
Diterbitkan 11 Apr 2017, 07:44 WIB
Kuasa Hukum Polri Tak Hadir, Sidang Praperadilan Novel Baswedan Ditunda
Novel Baswedan saat tiba untuk menjalani sidang praperadilan di PN Jakarta Selatan, Senin (25/5/2015). Sidang Novel ditunda hingga Jumat 29/5/ mendatang, karena tim kuasa hukum Polri tidak hadir. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta - Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat ini tengah menuju rumah sakit tempat Novel Baswedan dirawat.

"Tim KPK sedang menuju lokasi," ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa (11/4/2017).

Novel Baswedan saat ini tengah dirawat intensif di rumah sakit di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Polisi membenarkan penyiraman air keras kepada Novel. Novel telah beberapa kali mendapat teror.

Novel Baswedan saat ini sedang menyidik perkara megakorupsi kartu tanda penduduk elektronik atau e-KTP.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya