Ini Daftar Nama 101.906 Siswa Lulus SNMPTN 2017

Ada sebanyak 101.906 siswa yang dinyatakan lulus SNMPTN di 78 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Indonesia.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 26 Apr 2017, 14:51 WIB
Diterbitkan 26 Apr 2017, 14:51 WIB
smptn-siswa-130528-b.jpg
Ilustrasi pengumuman SNMPTN (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2017 diumumkan hari ini, mulai pukul 14.00 WIB. Ada sebanyak 101.906 siswa yang dinyatakan lulus seleksi di 78 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Indonesia.

"Jumlah tersebut merupakan hasil seleksi yang dilakukan oleh panitia pusat dari jumlah pendaftar sebanyak 517.166 siswa," ujar Ketua Panitia Pusat SNMPTN 2017 Ravik Karsidi, Gedung Kemenristek Dikti, Jakarta, Rabu (26/4/2017).

Dari total siswa yang lolos seleksi, 27.058 merupakan peserta program beasiswa Bidikmisi.

"Pengumuman dapat diakses mulai pukul 14.00 WIB melalui laman http://pengumuman.snmptn.ac.id dengan cara memasukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir," kata dia.

Selain itu, pengumuman hasil seleksi juga bisa diakses di 12 situs milik sejumlah PTN, atau klik tautan ini untuk mengunduh seluruh daftar nama peserta yang lulus SNMPTN 2017.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya