Harapan Plt Gubernur DKI Djarot di Hari Kebangkitan Nasional

Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memiliki harapan tersendiri di Hari Kebangkitan Nasional.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 20 Mei 2017, 08:21 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2017, 08:21 WIB
20161013-Wagub Djarot Resmikan RPTRA Pinang Pola-Jakarta
Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat. (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memiliki harapan tersendiri di Hari Kebangkitan Nasional (Harkitas). Dia ingin masyarakat Indonesia memperkuat dan meningkatkan jiwa nasionalismenya.

"Kita juga tidak boleh tutup mata ada sebagian dari kita yang menurun jiwa nasionalismenya. Kita yang masih mengalami krisis mental, saya minta kepada saudara sekalian, Harkitnas jadikan untuk memperkuat jiwa nasional kita," kata Djarot saat membuka Jalan Damai Lintas Agama di Tugu Proklamasi Jakarta Pusat, Sabtu (20/5/2017).

Djarot juga mengajak masyarakat untuk memperbaiki mental-mental yang tidak baik demi Indonesia bersatu.

"Yang punya sikap mental mengeluh, yang punya sikap mental korupsi, yang punya sikap mental melanggar hukum, di Harkitnas mari kita memperbaiki mental-mental yang tidak baik itu," ujar Djarot.

Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat saat pembukaan Jalan Damai Kebangsaan Lintas Iman. (Liputan6.com/Lizsa Egeham)

Dia juga berpesan agar masyarakat Indonesia, khususnya di Jakarta, tidak membeda-bedakan suku, ras, agama dan lainnya.

"Kita semua ini memang berbeda-beda, tapi perbedaan itu indah. Perbedaan itu dapat menyatukan kita. Karena kita ada di bawah negara ideologi Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika," ujar Djarot.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya