5 Terminal Bantuan Disiagakan di Wilayah Jakarta

Lima terminal bantuan siap melayani pemudik di Ibu Kota sejak H-7 hingga H+7 Idul Fitri.

oleh herlan.primasto diperbarui 21 Jun 2017, 16:04 WIB
Diterbitkan 21 Jun 2017, 16:04 WIB

Liputan6.com, Jakarta Lima terminal bantuan siap melayani pemudik di Ibu Kota sejak H-7 hingga H+7 Idul Fitri. Kelima terminal bantuan ada di Pinang Ranti, Grogol, Muara Angke, Tanjung Priok dan Lebak Bulus.

Seperti yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (21/6/2017), di Terminal Bantuan Lebak Bulus, dengan fasilitas seadanya, para pemudik sudah memadati sejak pagi tadi. Lonjakan pemudik sendiri sudah terjadi sejak Hari Selasa kemarin, yang jumlahnya hampir dua kali lipat bila dibandingkan dua hari sebelumnya.

Tidak menyia-nyiakan waktu, warga yang telah mendapatkan hari libur pun langsung bergegas pulang kampung. Tak melupakan keselamatan dan kenyamanan pemudik, uji kesehatan pengemudi dan kelayakan kendaraan pun dilakukan.

Armada yang gagal memenuhi persyaratan utama seperti sistem penerangan kendaraan, rem, kaca depan, ban, dan sabuk keselamatan pengemudi dilarang beroperasi.

Sementara di Terminal Pulo Gebang, ditemukan tiga bus yang tanpa stiker Kelaikan Kementerian Perhubungan. Warga yang tidak mengetahui aturan ini hanya bisa pasrah dan berharap pemerintah bisa melakukan sosialisasi lebih maksimal.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya