Halal Bihalal J&T Express dengan Awak Media

Perusahaan jasa pengiriman barang, J&T Express menggelar acara Halal Bihalal bersama kalangan awak media.

oleh Gilar Ramdhani diperbarui 04 Jul 2017, 16:20 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2017, 16:20 WIB
Halal Bihalal J&T Express dengan Awak Media
Perusahaan jasa pengiriman barang, J&T Express menggelar acara Halal Bihalal bersama kalangan awak media.

Liputan6.com, Jakarta Perusahaan jasa pengiriman barang, J&T Express menggelar acara Halal Bihalal bersama kalangan awak media di Mercure Simatupang, Jakarta, Selasa (4/7).

Acara Halal Bihalal diawali dengan pengenalan J&T Express sebagai perusahaan paket kilat (express delivery) yang menerapkan kecanggihan teknologi di segala sektor. Usai pemaparan mengenai J&T Express dan tanya jawab dengan Direktur Robin Lo, pihak J&T Express menggelar games-games dengan peserta awak media.

Awalnya suasana agak kaku, tapi begitu games dimulai keriuhan pun terjadi. Tak hanya peserta games yang harus jeli menebak kata-kata, penonton yang juga dari awak media ikut memberikan dukungan. 

Halal Bihalal J&T Express.

Meski singkat tapi acara halal bihalal berlangsung meriah dan bahagia terutama buat para peserta yang berhasil membawa pulang hadiah.

Direktur J&T Express, Robin Lo dalam sambutannya memaparkan bahwa J&T Express akan fokus meningkatkan pelayanan sehingga pengiriman barang yang dijalankan bisa lebih merata ke seluruh Indonesia dengan servis yang lebih baik.

Direktur J&T Express, Robin Lo.

"Di Indonesia, banyak sekali perusahaan yang bergerak di bidang pengiriman barang bahkan ada yang melalui aplikasi online. Itu bagus, tapi belum menyelesaikan masalah pengiriman barang yang ada saat ini yakni pengiriman barang dari satu kota ke kota lain atau sampai ke pelosok daerah. Jadi, J&T Express akan lebih fokus lagi pada pengiriman barang cepat dan perbaikan layanan ke seluruh daerah di Indonesia," ujar Robin Lo.

J&T Express menyediakan fitur-fitur baru yang membuat pengiriman barang lebih praktis. Order layanan pengiriman paket kapanpun dan dimanapun bisa ditracking melalui aplikasi di Smartphone. J&T Express menawarkan layanan gratis jemput paket di tempat tanpa minimal jumlah dan berat.

"J&T Express juga memiliki call center 24 jam, bebas pulsa, konsumen tidak kena biaya dan call center bisa menggunakan 3 bahasa Indonesia, Inggris, dan mandarin," ujar Robin.

Perusahaan yang berdiri tahun 2015 ini menunjuk Deddy Corbuzier sebagai Brand Ambassador J&T Express. Jadi, jangan heran kalau lihat Deddy di setiap poster J&T Express.

(*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya