Alasan Korut Akan Tembakkan Rudal Balistik ke Pangkalan AS di Guam

Pyongyang juga menegaskan rencananya adalah respon atas ancaman Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

oleh Maria Flora diperbarui 11 Agu 2017, 16:23 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2017, 16:23 WIB

Liputan6.com, Korea Utara - Korea Utara (Korut) berencana meluncurkan rudal balistik yang akan ditujukan ke kawasan Guam, Amerika Serikat (AS). Guam diketahui merupakan kawasan militer dan tempat pembuatan bahan peledak yang dinilai Korea Utara menjadi sasaran yang tepat untuk peluncuran rudal balistiknya.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Jumat (11/8/2017), sebelumnya televisi pemerintah Korea Utara melaporkan rencana peluncuran rudal balistik Korut ke Guam akan dilakukan Agustus ini. Militer Korut menyatakan peluncuran rudal balistik jarak menengah tersebut bertujuan untuk menghadang militer AS yang berbasis di Guam.

Pyongyang juga menegaskan rencananya adalah respons atas ancaman Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Washington pun mengancam Pyongyang bakal menghadapi kemarahan Washington bila terus melakukan provokasi. Washington juga yang telah mengusulkan sanksi PBB yang berbuah pada pemangkasan nilai ekspor Korea Utara.

Bila diluncurkan, rudal balistik Hwasong 12 akan terbang di wilayah angkasa Jepang sebelum mencapai perairan yang berjarak 30-40 kilometer dari Guam.

Provokasi Pyongyang ini menuai reaksi keras tetangganya--Korea Selatan dan Jepang. Mereka mencancam akan menembak jatuh rudal Korut. Sementara itu, Amerika Serikat kembali memperingati Korea Utara yang bakal menerima konsekuensi serius di balik aksinya.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya