Triady Fauzi Sumbang Emas Kedua dari Cabang Renang

Medali emas SEA Games 2017 disumbangkan perenang Triady Fauzi Sidiq yang tampil di nomor 200 meter gaya ganti putra.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 25 Agu 2017, 08:18 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2017, 08:18 WIB

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Medali emas SEA Games 2017 disumbangkan perenang Triady Fauzi Sidiq yang tampil di nomor 200 meter gaya ganti putra. Triady menorehkan catatan waktu 2 menit 1,72 detik yang sekaligus menjadi rekor nasional baru.

Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Jumat (25/8/2017), Triady berhasil mengungguli perenang Singapura Sheng Jin Pang dan perenang Vietnam Paul Le Nguyen.

Tambahan medali dari cabang renang juga disumbangkan perenang putra Indonesia lainnya, I Gede Siman Sudartawa yang meraih medali perak di nomor 100 meter gaya punggung. Siman yang sebelumnya meraih medali emas dari nomor 50 meter gaya punggung harus mengakui keunggulan perengan Singapura Zheng En Quah.

Sementara satu tambahan medali perunggu diraih perenang putri Indonesia Ressa Kania Dewi dari nomor 200 meter gaya ganti. Cabang renang total sudah menyumbang dua emas, enam perak, dan lima perunggu.

Prestasi tim renang Indonesia di SEA Games 2017 Malaysia sudah melampaui pencapaian tim renang SEA Games 2015 yang hanya meraih satu medali emas.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya