Apartemen Cityloft Karet Kebakaran, 5 Damkar Dikerahkan

Kebakaran terjadi di lantai 10 apartemen Cityloft, Citywalk, Karet, Jakarta Pusat.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 23 Nov 2017, 12:51 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2017, 12:51 WIB
Kebakaran terjadi di gedung apartemen Cityloft, Citywalk, Karet, Jakarta Pusat.
Kebakaran terjadi di gedung apartemen Cityloft, Citywalk, Karet, Jakarta Pusat. (TMC Polda Metro Jaya)

Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran terjadi di lantai 10 apartemen Cityloft, Citywalk, Karet, Jakarta Pusat. Asap tebal terlihat keluar dari salah satu unit.

"12.15 WIB Terjadi #Kebakaran Apartemen City Walk Lt. 10 | Situasi : Terlihat Asap Tebal dan Proses Pemadaman | 5 Unit Damkar Meluncur," tulis Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta di akun twitternya, Kamis (23/11/207).

Kebakaran tersebut diduga berasal dari hubungan pendek arus listrik. Saat ini api telah berhasil dipadamkan petugas.

"Kebakaran di gedung Cityloft (Citywalk) Sudirman akibat konsleting panel listrik api sudah dapat di padamkan," ungkap petugas TMC Polda Metro Jaya di akun twitternya.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya