Liputan6.com, Jakarta Selain di Lebak, Banten, gempa juga mengguncang wilayah Alaska di Amerika Serikat. Gempa berkekuatan 7,9 Skala Richter ini bahkan dikabarkan berpotensi tsunami.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (23/1/2018), pusat gempa terletak 281 km Tenggara Pulau Kodiak. Peringatan yang disebar melalui telepon genggam warga Alaska menyatakan adanya bahaya tsunami di pesisir. Dengan demikian, warga diminta mengungsi ke wilayah lebih tinggi atau menjauhi pantai.
Dengan adanya berita tersebut, warga Kodiak ramai-ramai mengungsi. Hingga dua jam setelah gempa, ternyata tidak terjadi tsunami seperti yang dikhawatirkan. Meski demikian, warga disarankan tetap bertahan di tempat penampungan hingga ada pemberitahuan lebih lanjut.
Advertisement
Pusat informasi gempa Alaska menyatakan, gempa terasa di beberapa komunitas di Semenanjung Kenai dan sepanjang bagian Selatan Alaska, namun belum ada laporan mengenai kerusakan. Sementara para netizen di media sosial melaporkan gempa terasa
jauh hingga Anchorage.