Jasad Pria Ditemukan Membusuk di Mes Karyawan Daan Mogot

Mayat pria pengangkut alat berat ditemukan membusuk di dalam mes karyawan di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 30 Jan 2018, 12:59 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2018, 12:59 WIB

Patroli, Jakarta - Sesosok jasad pria ditemukan di dalam ruang tidur karyawan, di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat. Belum diketahui penyebab kematian korban yang sehari-hari bertugas sebagai operator alat berat.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Selasa (30/1/2018), isak tangis keluarga tak terbendung saat mengetahui salah satu anggota keluarganya ditemukan tewas di dalam mes karyawan di kawasan Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin malam.

Korban bernama Sukma ini sudah tiga tahun bekerja di perusahaan alat berat sebagai tenaga operator. Saat ditemukan, kondisi pria malang itu sudah dalam keadaan membusuk.

"Keadaan korban terlentang kaya gitu dan bau ya. Dia tidak pernah mengeluh sakit apa-apa dan terlihat sehat," ujar Aspuri, rekan korban.

Belum diketahui penyebab kematian korban. Untuk menyelidikinya, aparat Polsek Kebon Jeruk mengirim jasad Sukma ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya