Liputan6.com, Jawa Barat - Banjir yang melanda sebagian wilayah Jakarta memang sudah mulai surut. Namun warga Jakarta tetap harus waspada, karena debit air di Bendung Katulampa, Bogor, Jawa barat, kembali naik.
Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Rabu (7/2/2018), kenaikan debit air di Bendung Katulampa, disebabkan oleh intensitas hujan yang tinggi kawasan Puncak Bogor, sejak Selasa siang, 7 Februari 2018.
Baca Juga
Debit air di Bendung Katulampa yang mencapai 150 centimeter membuat petugas menetapkan Siaga III. Padahal sebelumnya debit air hanya menyentuh angka 70 centimeter dengan status Siaga IV.
Advertisement
Dengan kondisi Siaga III, petugas kembali mengimbau warga yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung, untuk kembali waspada dengan kiriman air ini. Selain itu, cuaca di kawasan Puncak masih berpotensi hujan, dan diperkirakan luapan air ini akan tiba di Jakarta, pada Rabu dinihari.