Liputan6.com, Karo - Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara kembali meletus, Senin pagi, pukul 08.53 WIB. Sesaat setelah meluncurkan kolom abu setinggi 5.000 meter, lima desa di kaki Sinabung sempat gelap gulita.
Seperti ditayangkan Liputan6 Petang Terkini SCTV, Senin (19/2/2018), kelima desa itu adalah Desa Namanteran, Desa Sukadebi, Desa Payung, Desa Tiga Nderket, dan Desa Gurukinayan. Warga bahkan mengabadikan momen tersebut ke media sosial dan menjadi viral. Karena cuaca pagi hari tiba-tiba gelap gulita seperti malam.
Erupsi Gunung Sinabung membuat sebagian warga kembali meninggalkan desanya untuk mengungsi. Namun, sore tadi ada mereka yang kembali ke rumah untuk membersihkan lahan pertanian.
Advertisement