Banjir di Lampung, Antrean Kendaraan Mengular

Ketinggian air yang mencapai 30 cm membuat antrean panjang kendaraan akibat pengendara yang harus mengurangi laju kendaraan.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 05 Mar 2018, 16:28 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2018, 16:28 WIB

Liputan6.com, Lampung - Ketinggian air yang mencapai 30 cm di ruas Jalan Pramuka, Rajabasa, Bandar Lampung, membuat antrean panjang kendaraan akibat pengendara yang harus mengurangi laju kendaraan.

Seperti ditayangkan Liputan6 Petang Terkini SCTV, Senin (5/3/2018), antrean panjang kendaraan pun terjadi di ruas jalur masuk ke Jalan Sumatera Lintas Barat, yang menghubungkan Lampung dengan Bengkulu.

Gelombang air yang besar dan berbahaya ini membuat kendaraan roda empat harus berhati-hati. Sementara kendaraan roda dua tak jarang yang mogok.

Banjir dipicu sumbatan di drainase di sepanjang jalan karena tengah dalam perbaikan. Warga pun berharap perbaikan drainase bisa cepat tuntas mengingat intensitas curah hujan masih tinggi.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya