Jokowi Jadi Inspektur Upacara di Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Upacara juga turut dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah pejabat negara lainnya.

oleh Maria Flora diperbarui 02 Okt 2018, 09:42 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2018, 09:42 WIB

Fokus, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (2/10/2018), upacara juga turut dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah pejabat negara lainnya.

Diawali lagu Indonesia Raya, acara diisi pula dengan pembacaan teks Pancasila oleh Ketua MPR, teks Undang-undang Dasar 1945 oleh Ketua DPD, dan pembacaan Ikrar Kesaktian Pancasila oleh Ketua DPR. Lalu ditutupoleh Menteri Agama dengan pembacaan doa.

Setelah pelaksanaan upacara, Jokowi dan rombongan pejabat negara menyempatkan melihat diorama Monumen Pancasila Sakti. (Muhammad Gustirha Yunas)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya