Gunung Agung Erupsi Selama 3 Menit, Status Siaga

PVMBG mengimbau masyarakat menjauh 4 kilomter dari puncah Gunung Agung.

oleh Jennar Kiansantang diperbarui 30 Des 2018, 06:47 WIB
Diterbitkan 30 Des 2018, 06:47 WIB
Gunung Agung
Gunung Agung di Bali. (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Gunung Agung di Bali mengalami Erupsi. Peristiwa itu terdeteksi terjadi pada pukul 04.09 WITA.

"Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi ± 3 menit 8 detik," bunyi keterangan dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Minggu (30/12/2018).

Saat ini, Gunung Agung masih berada di level III (Siaga). PVMBG mengimbau masyarakat tidak melakukan aktivitas di Zona Perkiraan Bahaya. Radiusnya 4 kilomter dari Kawah Puncak Gunung Agung.

Zona Perkiraan Bahaya bersifat dinamis. BMKG dan Kementerian ESDM terus mengevaluasi kondisinya.

Peringatan juga diberikan kepada masyarakat yang bermukim dan beraktivitas di sekitar aliran-aliran sungai yang berhulu di Gunung Agung. Ada potensi ancaman bahaya aliran lahar hujan yang dapat terjadi terutama pada musim hujan dan jika material erupsi masih terpapar di area puncak.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya