Lahan Parkir Stasiun MRT Lebak Bulus Beroperasi, Ini Tarifnya

Lokasi park dan ride Stasiun MRT berlokasi di Jalan Juanda dengan luas 8 ribu meter persegi.

oleh Ika Defianti diperbarui 27 Mar 2019, 11:35 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2019, 11:35 WIB
Antusiasme Warga Naik MRT Jakarta
Warga menaiki kereta MRT di pintu masuk Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Minggu (24/3). Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta Fase 1 dengan rute Bundaran HI - Lebak Bulus resmi beroperasi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Corporate Secretary PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta Muhammad Kamaluddin mengatakan, fasilitas park and ride Stasiun MRT Lebak Bulus sudah beroperasi. Lahan parkir tersebut berlokasi di Jalan Juanda dengan luas 8 ribu meter persegi.

"Tarifnya Rp 5 ribu per hari untuk mobil dan Rp 2 ribu per hari untuk kendaraan roda dua," kata Kamaluddin kepada Liputan6.com di Jakarta, Rabu (27/3/2019).

Kamaluddin menyebut, tarif tersebut diberlakukan secara flat untuk sekali parkir dalam satu hari. Selain Stasiun Lebak Bulus, nantinya park and ride akan disediakan di Stasiun Fatmawati.

Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta fase pertama diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada Minggu 24 Maret 2019 di Bundaran HI, Jakarta Pusat. Peresmian ini diadakan saat Car Free Day dan dimeriahkan oleh artis papan atas yaitu D'Massiv, Naff dan Barasuara.

Presiden Jokowi menyatakan, peresmian dibarengi dengan dimulainya pembangunan MRT fase kedua dengan rencana rute Bundaran HI - Kota.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tarif

Sementara itu, Pemprov DKI Jakarta dan DPRD DKI Jakarta telah menyepakati tarif MRT Jakarta berdasarkan jarak antar stasiun mulai Rp 3 ribu dan maksimal Rp 14 ribu.

Berikut rincian bila perjalanan dari Lebak Bulus ke Bundaran HI:

- Lebak Bulus-Fatmawati: Rp 4 ribu

- Lebak Bulus-Cipete Raya: Rp 5 ribu

- Lebak Bulus-Haji Nawi: Rp 6 ribu

- Lebak Bulus-Blok A: Rp 7 ribu

-Lebak Bulus-Blok M: Rp 8 ribu

- Lebak Bulus-ASEAN: Rp 9 ribu

- Lebak Bulus-Senayan: Rp 10 ribu

- Lebak Bulus-Istora: Rp 11 ribu

- Lebak Bulus-Bendungan Hilir: Rp 12 ribu

- Lebak Bulus-Setiabudi: Rp 13 ribu

- Lebak Bulus-Dukuh Atas: Rp 14 ribu

- Lebak Bulus-Bundaran HI: Rp 14 ribu

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya