Kabupaten Banggai dan Mamasa Diguncang Gempa Hari Ini

Menurut catatan BMKG, kedua lindu masing-masing terjadi dalam kurun waktu pukul 08.30 WIB hingga 10.07 WIB. Gempa tak berpotensi tsunami.

oleh Maria Flora diperbarui 11 Mei 2019, 19:24 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2019, 19:24 WIB
[Bintang] Gempa Malang Tidak Terkait dengan Gempa Lombok
Gempa berkekuatan 5,2 SR guncang Malang, Jawa Timur pada Rabu, 8 Agustus 2018. (Ilustrasi: iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkap gempa hari ini, Sabtu (11/5/2019), melanda Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah dan Mamasa, Sulawesi Barat.

Menurut catatan BMKG, kedua lindu masing-masing terjadi dalam kurun waktu pukul 08.30 WIB hingga 10.07 WIB. Gempa tak berpotensi tsunami.

Meski tak berpotensi tsunami, gempa di Kabupaten Banggai terbilang cukup kuat dengan kekuatan magnitudo 4,9. Getarannya bahkan dirasakan dalam skala II-III MMI di Desa Tataba dan Kecamatan Bahodopi.

Berikut info selengkapnya terkait dua gempa yang menggoyang dua wilayah Indonesia hari ini:

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Gempa Banggai

Gempa Hari Ini di NTB dan NTT Tidak Berpotensi Tsunami
Hari ini, Jumat, 30 Desember 2016, gempa guncang Nusa Tenggara Timur, dan Nusa Tenggara Barat. (Ilustrasi Gempa: cdn.abclocal.go.com)

Gempa magnitudo 4,9 di Kabubaten Banggai, Sulteng terjadi pukul 08.30 WIB. BMKG melaporkan pusat lindu terjadi di laut.

Lokai gempa 46 km selatan Toili, Kabupaten Banggai dengan kedalaman mencapai 10 kilometer.

Sedangkan koordinat titik gempa berada di 1,83 Lintang Selatan dan 122,54 Bujur Timur.

 

Gempa Mamasa

Gempa Bumi
Ilustrasi Gempa Bumi (iStockphoto)

Kurang lebih satu setengah jam kemudian, giliran Kabupaten Mamasa di goyang gempa. Tepatnya pukul 10.07 WIB dengan magnitudo 3,4.

BMKG mendeteksi pusat gempa terjadi di darat atau 25 km tenggara Mamasa. Kedalamannya mencapai 10 kilometer.

Sedangkan titik koordinat gempa terletak pada 3,07 Lintang Selatan dan 119.49 Bujur Timur.

  

* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya