Melihat Sisi Humanis Sukarno hingga Jokowi Lewat Pameran Foto

Masyarakat umum dapat melihat aktivitas yang dilakukan para presiden. Mulai dari Sukarno hingga Jokowi.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 22 Agu 2019, 13:26 WIB
Diterbitkan 22 Agu 2019, 13:26 WIB
Presiden pertama Indonesia Sukarno (AFP)
Presiden pertama Indonesia Sukarno (AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Sekretariat Negara menggelar Festival Indonesia Maju, pada 22-25 Agustus di Plaza Sudirman Kompleks Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta. Ada tiga acara yang disuguhkan lewat festival ini yaitu, Pameran Aksara Lintas Masa Istana, Pesta Rakyat, dan Panggung Rakyat.

Kepala Biro Tata Usaha Sekretariat Kementerian Sekretariat Negara Sari Harjanti mengatakan dalam pameran tersebut, pihak Istana akan menampilkan tujuh foto presiden RI, mulai dari Sukarno, Soeharto hingga Jokowi.

Sari menjelaskan pameran tersebut bukan hanya menampilkan foto para pemimpin Indonesia saja. Namun, juga akan memperlihatkan sisi humanis tujuh Presiden RI selama mereka menjalankan aktivitas sehari-hari.

"Sisi lain yang menarik dari pameran tujuh presiden ini adalah sisi-sisi humanisnya," ujar Sari di Kementerian Sekretariat Negara Jakarta, Rabu 21 Agustus 2019.

Masyarakat umum nantinya dapat melihat aktivitas yang dilakukan para presiden. Contohnya, Presiden pertama RI Sukarno yang hobi melukis, Presiden kedua RI Soeharto yang hobi memancing, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang suka membuat lagu, hingga Presiden Jokowi yang gemar 'blusukan'.

"Itu lah sisi humanis dari para presiden kita. Pameran tujuh presiden ini lah yang ditunggu-tunggu bapak, ibu sekalian, ada beberapa foto yang belum pernah sama sekali terbit," jelasnya.

Sari menyebut pihaknya juga akan menampilkan foto Istana Kepresidenan sejak era Kolonial Belanda hingga kini, kegiatan presiden di dalam Istana, dan pencapaian yang diraih oleh para presiden. Total ada 400 foto yang akan ditampilkan pihak Istana.

"Ada 400 foto yang kita tampilkan, kemudian ada 134 dokumen berupa arsip kertas, dan juga 10 film," ucap Sari.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Tampilkan 10 Film

Pimpin Ratas, Jokowi Pinta Pembangunan Infrastruktur Dipercepat
Presiden Joko Widodo saat memimpin rapat terbatas (ratas) di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (26/5/2015). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Selain foto, Sari menuturkan pihaknya juga akan menampilkan 10 film yang memperlihatkan proses pembangunan GBK sampai keberadaan Bandara Kemayoran, yang sempat menjadi bandara utama RI.

"Karena kita akan menampilkan film yang belum pernah ditampilkan dalam pameran-pameran sebelumnya," katanya.

Adapun acara ini adalah kerja sama antara pihak Istana dengan Pusat Pengelolaan Kompleks (PPK) Gelora Bung Karno dan PPK Kemayoran dalam menggelar Festival Indonesia Maju ini. Acara ini dibuka langsung oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada Kamis (22/8/2019) di Plaza Sudirman GBK Senayan Jakarta.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya