4 Hal soal Tri Susanti, Perempuan yang Mengaku Jadi Korlap Aksi Mahasiswa Papua

Tri Susanti mengaku dirinya menjadi koordinator lapangan atau Korlap aksi penggerudukan Asrama Mahasiswa Papua.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 23 Agu 2019, 06:31 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2019, 06:31 WIB
Protes Insiden Surabaya, Mahasiswa Papua Berunjuk Rada di Bali
Ikatan Mahasiswa Pelajar dan Masyarakat Papua (IMMAPA) membawa spanduk saat berunjuk rasa di Lapangan Niti Mandala, Denpasar, Bali, Kamis (22/8/2019). Massa bawa spanduk bertulis 'Kami Bukan Monyet Kami Manusia Stop Rasis' hingga 'Stop Rasisme!! Kami Orang Papua Bukan Monyet'. (SONNY TUMBELAKA/AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Nama Tri Susanti mendadak dikenal banyak orang dan viral di sosial media. Susi alias Mak Susi mengaku menjadi koordinator lapangan atau korlap penggerudukan Asrama Mahasiswa Papua (AMP) di Jalan Kalasan, Surabaya, Sabtu, 17 Agustus 2019.

Dia meminta maaf karena ada salah satu oknum yang meneriakkan kalimat rasis.

Susi mengklaim aksi itu hanya untuk membela Merah Putih yang isunya dirusak hingga dibuang.

Buntut dari penggerudukan itu, 43 mahasiswa dari asrama Papua digelandang ke Polrestabes Surabaya, namun tak lama dipulangkan.

Usut punya usut, Tri Susanti merupakan caleg Partai Gerindra. Selain itu, ia pernah dihadirkan sebagai saksi oleh kubu 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam sidang sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi (MK).

Lalu siapakah sosok Tri Susanti? Berikut 4 hal tentang Tri Susanti yang mengaku korlap penggerudukan Asrama Mahasiswa Papua:

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Pernah Jadi Saksi di Sidang Sengketa Pilpres

Protes Insiden Surabaya, Mahasiswa Papua Berunjuk Rada di Bali
Ikatan Mahasiswa Pelajar dan Masyarakat Papua (IMMAPA) mendapat pengawalan polisi saat berunjuk rasa di Lapangan Niti Mandala, Denpasar, Bali, Kamis (22/8/2019). Unjuk rasa ini buntu t dari insiden yang terjadi di Asrama Papua di Surabaya beberapa waktu lalu. (SONNY TUMBELAKA/AFP)

Tri Susanti menjadi saksi untuk 02 pada sidang sengketa Pilpres yang digelar Rabu, 19 Juni 2019 lalu di Mahkamah Konstitusi (MK). Saat itu, ada 15 saksi fakta dan 2 saksi ahli yang dihadirkan.

Tri Susanti menjadi saksi bersama Dimas Yehamura, Beti Kristiani, Tri Hartanto, Risda mardiana dan Hairul Anas, Agus Muhammad Maksum, Listiani, Nur Latifah, Rahmadsyah dan Fakhrida

Untuk saksi ahli ada Jaswar Koto dan Soegianto Sulistiono.

 

Alamat Tri Susanti di Surabaya

Protes Insiden Surabaya, Mahasiswa Papua Berunjuk Rada di Bali
Ikatan Mahasiswa Pelajar dan Masyarakat Papua (IMMAPA) menyampaikan orasi saat berunjuk rasa di Lapangan Niti Mandala, Denpasar, Bali, Kamis (22/8/2019). Massa aksi ini juga mendapat pengawalan dari kepolisian setempat. (SONNY TUMBELAKA/AFP)

Usai namanya terkuak menjadi korlap aksi di Asrama Mahasiswa Papua (AMP), alamat Tri Susanti kembali dibahas di sosial media.

Akun Twitter @MasihYGKemarin menyoroti lokasi rumah Tri Susanti di Kenjeran dengan Asrama Mahasiswa Papua yang cukup jauh.

Lokasi rumah Tri Susanti diungkapnya sendiri saat memberi kesaksian di sidang sengketa pilpres di MK beberapa waktu lalu.

"Kalau tidak salah ibu ini dulu bilang tinggal di Kenjeran nah sedangkan alamat asrama Papua. Jl. Kalasan No.10, Pacar Keling, Kec. Tambaksari, Kota Surabaya. Nah apa beliau ini 1 RT atau beda?" cuit @MasihYGKemarin.

Netizen menimpali cuitan tersebut.

"Jauh banget itu, Mas," kicau akun @zubhan08.

"Antara Kenjeran dan Tambak Sari jauh lah..." cuit akun @tanzania48.

"Aneh ya... orang mereka yang berada di sana dari awal penyerangan... padahal belom ada saksi yang melihat mahasiswa Papua pelaku ya.. kenapa langsung di besarkan dan disebarluaskan di grup WA ya mereka.." kicau akun @EndiWidjajaK.

 

Aksinya Bukan Atas Nama Partai

(Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Ketua DPC Partai Gerindra Surabaya BF Sutadi menanggapi polemik yang kini ikut menyeret-nyeret partai pimpinan Prabowo Subianto itu.

Menurut Sutadi, apa yang dilakukan oleh Tri Susanti tersebut diyakininya adalah demi Merah Putih. Apalagi dalam masalah tersebut, sebenarnya ia tidak mengatasnamakan partai.

Dalam kasus ini, Susi dianggap bukan representasi dari Partai Gerindra. Sehingga, seharusnya hal itu tidak perlu dihubung-hubungkan dengan partai berlambang burung Garuda itu.

"Sekali lagi Mbak Susi bukan representasi Gerindra dan kami yakin Mbak Susi bermaksud mulia," kata Sutadi.

 

Janji Fadli Zon

Fahri Hamzah dan Fadli Zon Jenguk Ahmad Dhani di Rutan Cipinang
Wakil Ketua DPR Fadli Zon memberikan keterangan kepada awak media usai menjenguk Ahmad Dhani di Rutan Klas I Cipinang, Jakarta, Rabu (6/2). Fadli Zon dan Fahri mempertanyakan rencana pemindahan Ahmad Dhani ke Surabaya. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon akan menginvestigasi keterlibatan Tri Susanti alias Susi, salah satu caleg yang menjadi koordinator dalam aksi di asrama mahasiswa Papua di Surabaya.

"Kita mau mendengarkan langsung apa yang sesungguhnya terjadi. Tidak hanya yang berseliweran dari media atau di sosial media. Ini dalam rangka untuk itu, tugas pengawasan," ujar Fadli.

Dikonfirmasi soal keterlibatan Mak Susi sebagai Korlap Ormas Surabaya, Fadli Zon mengaku tidak tahu. Namun ia memastikan akan melakukan investigasi terkait dengan hal tersebut.

"Saya enggak pernah tahu itu, nanti akan kita investigasi," tegas Fadli.

 

Reporter : Henny Rachma Sari

Sumber : Merdeka

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya