Plt Kapolri: Keamanan Jadi Syarat Rehabilitasi dan Pembangunan di Wamena

Ari mengatakan, TNI-Polri bersinergi menjaga situasi di Papua.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 28 Okt 2019, 16:38 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2019, 16:38 WIB
rusuh Wamena
Pasar Wouma yang dibakar perusuh Wamena. (Liputan6.com/Pendam Cenderawasih/Katharina Janur)

Liputan6.com, Jakarta - Pelaksana Tugas (Plt) Kapolri, Komisaris Jenderal Polisi Ari Dono menjamin keamanan di wilayah Wamena dan sekitarnya.

Pernyataan ini seiring dengan pemulihan situasi dan kondisi pascakerusuhan yang sempat terjadi beberapa waktu lalu.

"Keamanan merupakan syarat keberlangsungan rehabilitasi dan pembangunan di Wamena khususnya dan Papua pada umumnya,” kata Ari Dono dalam keterangan, Senin (28/10/2019).

Ari Dono mengatakan, TNI-Polri bersinergi menjaga situasi di Papua. Selain itu, Ari Dono juga mengajak masyarakat luas untuk tidak lagi berkonflik, tidak mudah terpancing isu dan provokasi.

"Mari bersama-sama menjaga situasi kamtibmas untuk tetap kondusif. Kalau pembangunan maju maka kesejahteraan masyarakat dapat segera terwujud,” lanjutnya.

Ari Dono menjadi satu dari beberapa pejabat negara yang ikut mendampingi Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja di Wamena, Senin (28/10/2019).

Jokowi sebelumnya telah menekankan Indonesia sebagai negara besar dengan jumlah penduduk yang banyak. Tentunya membutuhkan 

Dalan kesempatan itu, dia juga membahas beberapa hal lain, seperti pembangunan infrastruktur baru hingga rencana pemekaran wilayah khusus di Papua.

"Mari keamanan kita jaga bersama agar ini jadi komitmen kita, kejadian ini (rusuh) jangan terulang lagi. Perlu peran kita semua untuk memulihkan kondisi ini,” ungkap Jokowi.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya