Seorang Pelajar Diduga Tewas Tersengat Listrik di Lokasi Banjir Kemayoran

Korban adalah Arvico Alif Ardana (17) warga. Panca 8 Rt 05/01, No.41 Kelurahan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 01 Jan 2020, 12:12 WIB
Diterbitkan 01 Jan 2020, 12:12 WIB
Mayat
Ilustrasi

Liputan6.com, Jakarta - Satu orang meninggal dunia akibat tersengat listrik di wilayah Kemayoran, Jakarta Pusat pada Rabu, 01 Januari 2020. Lokasi korban merupakan kawasan yang dilanda banjir Jakarta.

"Telah terjadi korban meninggal dunia akibat tersengat listrik, di wilayah lokasi genangan air Kelurahan Serdang Kemayoran Jakarta Pusat," kata Kapolres Pusat, Kombes Harry Kurniawan dalam keterangan tertulisnya, Rabu (1/1/2020).

Korban adalah Arvico Alif Ardana (17) warga. Panca 8 Rt 05/01, No.41 Kelurahan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Kejadian pada hari Rabu tgl 01 Januari 2020 sekira jam 06.00 Wib," ucapnya

Peristiwa tersebut terjadi pada hari Rabu tangagl 01 Januari 2020 sekitar pukul 06.00 Wib. Saksi bernama Muksin, selaku ketua Rt.06 sedang kontrol wilayah, lalu saksi mendapat informasi dari warga bahwa ada korban tersetrum di lokasi kejadian,

Kemudian saksi ke TKP dan sesampainya di TKP korban sudah terlihat tidak sadarkan diri, diduga sudah meninggal dunia akibat tersetrum aliran listrik dari tiang listrik di TKP. selanjutnya melaporkan ke pihak Polsek Kemayoran.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya