Liputan6.com, Jakarta - Jadwal pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) 2020 dibuka hari ini, Rabu (15/1/2020). Informasi ini diketahui dari laman resmi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) www.ltmpt.ac.id.
Pengisian PDSS sudah bisa dilakukan mulai sore ini pada pukul 16.00 WIB dan berakhir pada 8 Februari, 2020, tepat pada pukul 23.59 WIB.
Tahapan pengisian PDSS dimulai dengan login di https://pdss.snmptn.ac.id/. Proses Login hanya bisa dilakukan jika sekolah sudah terdaftar di PDSS.
Advertisement
Setelah pengisian PDSS berakhir, tahap selanjutnya ialah pemeringkatan oleh sekolah yang dapat dilakukan sejak jadwal pengisian PDSS hingga berakhir pada 8 Februari 2020.
Kemudian akan dilakukan pengumuman hasil pemeringkatan yang telah dilakukan oleh sekolah. Pengumuman hasil pemeringkatan yang baru dapat dilakukan mulai 20 Januari sampai 9 Februari 2020.
Usai pengisian PDSS dan pemeringkatan oleh sekolah, LTMPT akan membuka pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).
Jadwal Pendaftaran SNMPTN sendiri baru bisa dilakukan mulai 14-27 Februari 2020. Sementara itu, pada 28 Februari sampai 3 April 2020 akan dilakukan seleksi terlebih dahulu untuk menentukan sekolah dan siswa yang lolos SNMPTN 2020.
Pada 2020, kuota daya tampung setiap program studi yang disediakan untuk calon mahasiswa baru yang mengikuti SNMPTN ditetapkan paling sedikit 20 persen dari daya tampung Program Studi yang bersangkutan.
Kemudian untuk hasil SNMPTN 2020, baru akan diumumkan pada 4 April 2020.
(Winda Nelfira)