Pakar Epidemiologi: Penularan Covid-19 Lewat Udara Terjadi Jika Sirkulasi Ruangan Buruk

Pakar epidemiologi dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, Pandu Riono, mengatakan, penularan virus Covid-19 melalui udara bisa saja terjadi.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 11 Jul 2020, 12:30 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2020, 12:30 WIB
Gambar ilustrasi Virus Corona COVID-19 ini diperoleh pada 27 Februari 2020 dengan izin dari Centers For Desease Control And Prevention (CDC). (AFP)
Gambar ilustrasi Virus Corona COVID-19 ini diperoleh pada 27 Februari 2020 dengan izin dari Centers For Desease Control And Prevention (CDC). (AFP)

Liputan6.com, Jakarta Pakar epidemiologi dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, Pandu Riono, mengatakan, penularan virus Covid-19 melalui udara bisa saja terjadi.

"Itu dimungkinkan kalau di dalam ruangan yang sirkulasinya atau ventilasinya buruk. Ini yang menjadi problem," kata Pandu, dalam diskusi Polemik Trijaya, Sabtu (11/7/2020).

Dia menuturkan, dengan pengakuan WHO soal dimungkinkan penularan lewat udara, itu semakin menguatkan penggunaan masker bila beraktivitas.

"Itu sebenarnya mengesahkan atau memperkuat tekat kita harus selalu menggunakan masker, baik di luar gedung maupun di dalam gedung. Dan jangan masuk ke dalam gedung yang ventilasinya buruk karena itu beresiko," jelas Pandu.

Dia menyebut tempat kebugaran, maupun perkantoran bisa menjadi tempat penularan Covid-19 lewat udara.

"Bisa terjadi (di perkantoran). Jadi kita harus mengevaluasi semua gedung-gedung kita, apalagi yang cuma AC-nya itu membobol dinding dan dipasang AC kayak zaman dulu. Ruang sidang DPR, itu juga bisa beresiko. Jadi harus semua harus ngecek sistem pendinginan, sirkulasi dijaga, dan kalau perlu ya kalau memang harus bersidang di dalam ruangan ya menggunakan masker," ungkap Pandu.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Evaluasi Setiap Detail

Karenanya, sekarang ini banyak setiap langkah yang detail-detail itu harus diperhatikan dan dievaluasi.

"Ini kan kita dalam perjalanan, respon pandemik harus selalu mengevaluasi dan memperbaiki kekurangan-kekurangan sehingga jauh lebih efektif dan jauh lebih berdampak untuk menekan penularan," pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya