Top 3 News: PSBB Tangerang Raya Diperpanjang untuk Kedelapan Kalinya

Top 3 news hari ini, Tangerang Raya kembali memperpanjang PSBB 9 Agustus 2020-23 Agustus 2020.

oleh Muhammad AliDevira PrastiwiPramita Tristiawati diperbarui 10 Agu 2020, 09:52 WIB
Diterbitkan 10 Agu 2020, 07:00 WIB
Cegah Penyebaran Covid-19, PSBB Tangerang Selatan Resmi Berlaku hingga 1 Mei 2020
Petugas mengatur lalu lintas pada hari pertama PSBB di jalur check point Jalan Ir. H Juanda, Ciputat, Tangerang Selatan, Sabtu (18/4/2020). Peraturan tentang PSBB diteken oleh Gubernur Banten melalui Pergub No.16 Tahun 2020. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini, kawasan Tangerang Raya kembali memperpanjang masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Diperpanjangnya masa PSBB Tangerang Raya kedelapan kalinya ini dikarenakan kasus baru Corona Covid-19 yang semakin bertambah.

Penerapan perpanjangan PSBB Tangerang Raya hingga dua pekan ke depan, yakni mulai 9 Agustus 2020 hingga 23 Agustus 2020.

Berita terpopuler lainnya terkait kembali terpilihnya Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra.

Prabowo terpilih dalam sidang pleno Kongres Luar Biasa (KLB) di Hambalang, Bogor, Sabtu 8 Agustus 2020. Politikus Partai Demokrat Andi Arief pun menyampaikan ucapan selamat.

Meski menyampaikan ucapan selamat kepada Prabowo, Andi Arief sempat menyinggung terkait kaderisasai yang ada di tubuh Partai Gerindra. Dia menilai, banyak kader muda yang menonjol di Partai Gerindra.

Selanjutnya, berita terpopuler lainnya kembali terkait Corona Covid-19. Kepala Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Amin Soebandrio mengatakan, terkait pengembangan vaksin di Indonesia, idealnya vaksin Covid-19 harus memenuhi beberapa persyaratan, antara lain dari sudut imunitasnya kalau bisa sekali suntik dan bertahan seumur hidup.

Tak hanya sekali suntik, vaksin Covid-19 tersebut juga diharapkan bisa bertahan seumur hidup dan bisa bertahan antibodinya.

Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com, sepanjang Minggu, 9 Agustus 2020:

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

1. Kasus Covid-19 Meningkat, PSBB di Tangerang Raya Kembali Diperpanjang

FOTO: Langgar PSBB Tangerang, Sejumlah Warga Dihukum Menyapu
Petugas merazia warga yang tidak mengenakan masker di Kelurahan Cimone, Kota Tangerang, Banten, Rabu (15/7/2020). Guna memberi efek jera, Pemkot Tangerang memberlakukan sanksi sosial kepada pelanggar PSBB seperti menyapu dengan memakai rompi bertulis ‘Pelanggar PSBB’. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Kasus pasien Covid-19 baru terus bertambah, membuat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di kawasan Tangerang Raya, kembali diperpanjang untuk ke delapan kalinya.

"Iya, dari hasil rapat evaluasi kepala daerah dengan Gubernur Banten, (PSBB) kembali diperpanjang," ungkap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, Minggu, 9 Agustus 2020.

Lanjutnya, PSBB akan diperpanjang hingga 2 pekan ke depan, yakni hingga 23 Agustus 2020. Sehingga diharapkan masyarakat di kawasan Tangerang, yakni Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan, bisa lebih disiplin lagi menerapkan protokol kesehatan.

"PSBB kan diperpanjang lantaran potensi penularan masih tinggi," tutur Zaki.

 

Selengkapnya...

2. Andi Arief: Banyak Pemimpin Muda di Gerindra, tapi Prabowo Merasa Belum Saatnya Regenerasi

Politikus Demokrat Andi Arief
Politikus Demokrat Andi Arief. (Liputan6.com/M. Radityo)

Politikus Partai Demokrat Andi Arief menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra. Prabowo terpilih dalam sidang pleno Kongres Luar Biasa (KLB) di Hambalang, Bogor, Sabtu 8 Agustus 2020.

"Selamat atas terpilihnya Bapak (Prabowo) di KLB Partai Gerindra. Mari bekerja sama mengembalikan demokrasi dan memperbaiki kesejajteraan rakyat. Dua hal yang kini harus ada percepatan," kata Andi Arief dalam akun twiiternya yang dikutip Liputan6.com, Minggu, 9 Agustus 2020.

Namun begitu, dia menyinggung terkait kaderisasai yang ada di tubuh Partai Gerindra. Menurutnya, banyak kader muda yang menonjol di Partai Gerindra.

"Banyak pemimpin muda hebat sahabat-sahabat saya di Gerindra, tapi Pak Prabowo merasa belum saatnya regenerasi," tulis Andi Arief.

 

Selengkapnya...

3. Lembaga Eijkman sebut Pengembangan Vaksin Covid-19 Sekali Suntik untuk Seumur Hidup

vaksin corona
vaksin corona

Kepala Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Amin Soebandrio mengatakan terkait pengembangan vaksin di Indonesia, idealnya vaksin covid-19 harus memenuhi beberapa persyaratan, antara lain dari sudut imunitasnya kalau bisa sekali suntik dan bertahan seumur hidup.

"Sebagai gambaran umum bagaimana situasi yang harus kita hadapi bersama terkait dengan pengembangan vaksin covid-19 di Indonesia, antara lain dari sudut imunitasnya kalau bisa sekali suntik," kata Amin dalam Webinar bertema Ilmuwan Merespons Pandemi, Jakarta, Sabtu.

Kemudian, selain diharapkan bisa sekali suntik, vaksin tersebut juga diharapkan bisa bertahan seumur hidup dan bisa bertahan antibodinya.

"Kemudian juga imunitas yang dibentuk juga mencakup humoral dan seluler, kalau bisa. Dan juga ini efektif untuk semua umur. Ini kita harapkan dari bayi sampai orang tua, idealnya begitu. Tapi tidak selalu bisa berhasil," kata dia.

 

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya