Tol Arah Bandara Padat, Simpatisan FPI Diimbau Tunggu Rizieq Shihab di Petamburan

Untuk menghindari kemacetan jeamaah Rizieq Shihab diminta menunggu di markas pusat FPI di Jalan Petamburan 3, Jakarta.

oleh Yopi Makdori diperbarui 10 Nov 2020, 09:32 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2020, 09:26 WIB
Jalan Tol Arah Bandara Soetta Macet
Kendaraan terjebak kemacetan di Tol Sedyatmo KM 29 menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng, Selasa (10/11/2020). Kemacetan tersebut karena adanya peningkatan jumlah kendaraan menuju bandara yang diduga ingin menjemput pemimpin FPI, Habib Rizieq Shihab. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Sejak pukul 05.00 WIB dini hari, Selasa (10/11/2020), Jalan Tol Cengkareng 2 menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) dipadati kendaraan simpatisan yang hendak menjemput kepulangan Pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab.

Rizieq Shihab dijadwalkan akan tiba di Terminal 3 Soetta pukul 09.00 WIB. Untuk menghindari kemacetan, sebuah video di kanal Youtube milik FPI, Front TV meminta massa menunggu Rizieq Shihab di Jalan Petamburan 3, Jakarta.

Massa juga bisa menyaksikan kepulangan FPI dari siaran langsung di kanal Front TV.

"Diimbau untuk para jemaah yang nantinya ingin melihat, ingin menyambut Muhammad Rizieq Shihab sebaiknya untuk menunggu di Jalan Petamburan 3," kata seorang reporter dalam video tersebut.

Dalam video itu ditampilkan juga sekelompok jemaah dengan atribut serba putih tengah duduk bersila di tanah lapang dekat Soetta. Mereka tampak dengan khusyuk merapalkan doa-doa khas Islam secara simultan.

Sebagian lainnya juga tengah menunaikan salat berjamaah di tempat terbuka.

Sebelumnya, situasi pagi tadi di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Selasa (10/12/2020) dipadati sejumlah massa yang berpakaian serba putih.

Mereka merupakan massa simpatisan Pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Massa Penuhi Terminal 3 Soetta

Dalam video yang ditampilkan oleh kanal Youtube FPI di Front TV, massa yang mengenakan pakaian serta atribut serba putih itu di hari yang masih terlihat remang-remang meneriakan "aksi bela Islam" berulang-ulang.

Sembari tangan kanannya di kepalkan di atas kepala, mereka berjalan menuju ke dalam bandara atau Terminal 3 Soetta tempat kedatangan pimpinan mereka.

Bukan hanya orang dewasa, tampak dalam video sejumlah remaja juga turut menyambut kedatangan Rizieq yang bertolak dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi pada Senin sore (9/11/2020).

Diiringi dengan slogan "aksi bela Islam", massa juga menyerukan takbir "Allahu Akbar" layaknya yel-yel Aksi Bela Islam di tahun-tahun lalu.

Dalam video tersebut tampak pula deretan mobil bertuliskan Polisi di samping jalan tempat massa berjalan. Namun tak tampak adanya penjagaan di dari aparat samping massa FPI.

Tak diketahui secara pasti berapa jumlah massa yang datang menyambut kepulangan Rizieq, namun dalam video lebih dari cukup untuk memadati sebuah lorong di dalam Bandara Soetta.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya