Top 3 News: Keresahan Warga Mustika Jaya Bekasi Temukan Ular King Kobra

Penemuan ular king kobra tersebut ditemukan bersarang di kamar mandi sebuah rumah kosong yang sudah lama ditinggalkan pemiliknya.

oleh Devira PrastiwiNanda Perdana PutraFachrur RozieBam Sinulingga diperbarui 16 Nov 2020, 07:50 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2020, 07:50 WIB
Penemuan Ular King Cobra di Thailand
Gambar yang diambil pada 13 Oktober 2019 memperlihatkan ular king Cobra sepanjang empat meter yang ditemukan di selokan di Krabi, Thailand. Penemuan ular king Cobra itu disebut sebagai salah satu yang terbesar yang pernah ditangkap di sana. (HO/KRABI PITAKPRACHA FOUNDATION/AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini, Minggu, 15 November 2020 terkait penemuan indukan king kobra beserta puluhan telur yang sudah menetas di Perumahan klaster Jasmine Bekasi Timur Regency, Mustikajaya, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Penemuan ular king kobra tersebut ditemukan bersarang di kamar mandi sebuah rumah kosong yang sudah lama ditinggalkan pemiliknya.

"Yang menetas itu ada 21 telur, cuma yang berhasil dievakuasi baru 12 anakannya. 9 lagi masih dicari," kata Dedi Purnama, warga sekitar, Minggu, 15 November 2020.

Kemudian, pembaca kanal News Liputan6.com juga banyak mencari berita soal kabar pernikahan putri Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab.

Kapolres Jakarta Pusat Kombes Heru Novianto, mengonfirmasi kabar simpang siur terkait isu keramaian saat acara pernikahan tersebut. Dia menegaskan, tak ada resepsi yang diadakan oleh anak Rizieq Shihab.

"Tidak ada resepsi," tutur Heru saat dihubungi Liputan6.com.

Sementara itu, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menegaskan pentingnya persatuan dan kesatuan bangsa. Dia mengingatkan, siapapun yang mengganggu kesatuan dan persatuan bangsa, maka akan berhadapan dengan prajurit TNI.

Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Minggu, 15 November 2020:

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Induk dan Puluhan Anak King Kobra Hebohkan Warga di Bekasi, 9 Belum Ditemukan

Dijuluki Raja Kobra, Pria Ini Meninggal Karena Ular King Cobra
Ular merupakan hewan yang banyak ditakuti manusia. Selain lincah gerakannya, sebagian ular memiliki bisa yang mematikan.

Warga Perumahan klaster Jasmine Bekasi Timur Regency, Mustikajaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, diresahkan dengan penemuan indukan king kobra beserta puluhan telur yang sudah menetas. 

Ular king kobra tersebut bersarang di kamar mandi sebuah rumah kosong yang sudah lama ditinggalkan pemiliknya. Beberapa anakan kobra yang sudah menetas, sempat berkeliaran di rumah-rumah warga.

Petugas pemadam kebakaran Kota Bekasi mengevakuasi ular-ular berbisa tersebut sejak Jumat 13 November 2020 malam. Namun hingga Sabtu siang, petugas baru berhasil mengevakuasi induk king kobra dan 12 anakannya yang baru menetas.

"Yang menetas itu ada 21 telur, cuma yang berhasil dievakuasi baru 12 anakannya. 9 lagi masih dicari," kata Dedi Purnama, warga sekitar, Minggu, 15 November 2020.

 

Selengkapnya...


Polisi Tepis Kabar Resepsi Pernikahan Anak Rizieq Shihab: Hanya Ada Keluarga Dekat

FOTO: Tiba di Petamburan, Rizieq Shihab Disambut Massa Pendukung
Rizieq Shihab menyapa massa pendukungnya saat tiba di kediamannya di Jalan Petamburan, Jakarta, Selasa (10/11/2020). Rizieq Shihab tiba di kediamannya usai pulang dari Arab Saudi. (merdeka.com/Imam Buhori)

Kapolres Jakarta Pusat Kombes Heru Novianto, mengonfirmasi kabar simpang siur terkait isu keramaian saat acara pernikahan anak Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab.

Dia menuturkan, tak ada resepsi yang diadakan oleh anak Rizieq Shihab.

"Tidak ada resepsi," tutur Heru saat dihubungi Liputan6.com, Minggu, 15 November 2020.

Menurut Heru, kondisi acara pernikahan anak Rizieq Shihab di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat, hanya dihadiri oleh pihak keluarga saja.

 

Selengkapnya...


Panglima: Pengganggu Persatuan Bangsa Akan Berhadapan dengan TNI

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan rapat kerja dengan jajaran TNI melalui video conference. Rapat tersebut dilaksanakan dengan para Kepala Staf Angkatan, Pangkotama dan seluruh Pejabat Utama TNI.
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan rapat kerja dengan jajaran TNI melalui video conference. Rapat tersebut dilaksanakan dengan para Kepala Staf Angkatan, Pangkotama dan seluruh Pejabat Utama TNI.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menegaskan pentingnya persatuan dan kesatuan bangsa. Dia mengingatkan, siapapun yang mengganggu kesatuan dan persatuan bangsa, maka akan berhadapan dengan prajurit TNI.

"Ingat, siapa saja yang mengganggu persatuan dan kesatuan bangsa, akan berhadapan dengan TNI," ujar Hadi dalam keterangan yang diterima.

Hadi menyampaikan hal tersebut pada, Sabtu 14 November 2020 di Subden Denma Mabes TNI. Hadi menyampaikannya di hadapan para prajurit TNI.

Hadi mengatakan, prajurit TNI harus siaga demi stabilitas nasional.

 

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya