Kebakaran di Dekat Pasar Kambing Tanah Abang, 17 Mobil Pemadam Dikerahkan

Untuk menjinakkan api, petugas meluncurkan 17 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi.

oleh Muhammad AliAdy Anugrahadi diperbarui 08 Apr 2021, 18:37 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2021, 18:08 WIB
Kebakaran
kebakaran terjadi di Jalan Sabeni, Pasar Kambing, Tanah Abang, Jakarta Pusat. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran terjadi di dekat Pasar Kambing, Jalan Sabeni, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Peristiwa tersebut terjadi pada pukul 16.50 WIB.

"Iya betul kebakaran. Titik lokasinya di Pasar Kambing, Jakarta Pusat," kata Petugas Pemadam Kebakaran Sudin Jakarta Pusat, Deni saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (8/4/2021).

Untuk menjinakkan api, petugas meluncurkan 17 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi. Saat ini, petugas berhasil melokalisir agar kebakaran tidak merembet ke tempat lain.

"Api sudah bisa dilokalisir. Madih dalam proses pemadaman," ujar dia.

 

Sakskan Video Pilihan Berikut Ini:

Pasar Inpres Terbakar

Sementara itu, seorang warga menuturkan, yang terbakar tersebut adalah Pasar Inpres. Pasar ini lokasinya tidak jauh dengan pasar Kambing.

"Pasar inpres yang kebakaran. 1 Blok paling depan yang kena. ," kata warga, Irfan saat dihubungi Liputan6.com.

Dia menambahkan, api tidak sampai menjalar ke rumah penduduk. "Alhamdulillah, gak sampai nyebrang ke rumah penduduk. Udah dilokalisir sama pemadam," ujar dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya