Wapres Ma'ruf Amin Salurkan Bantuan Sosial ke Masyarakat NTB

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menyerahkan bantuan sosial untuk masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) di Kantor Dinas Sosial NTB.

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 01 Jul 2022, 10:44 WIB
Diterbitkan 01 Jul 2022, 10:44 WIB
Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menyerahkan bantuan sosial untuk masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) di Kantor Dinas Sosial NTB.
Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menyerahkan bantuan sosial untuk masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) di Kantor Dinas Sosial NTB.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menyerahkan bantuan sosial untuk masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) di Kantor Dinas Sosial NTB. Dia menegaskan, aliran dana tersebut menjadi salah satu komitmen kuat pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan rakyat.

"Mudah-mudahan apa yang diberikan oleh pemerintah ini memberikan manfaat kepada ibu-ibu, kepada keluarga dan anak-anaknya," tutur Ma'ruf di Kantor Dinas Sosial NTB, Jumat (1/7/2022).

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, rincian santunan yang diberikan Ma'ruf Amin antara lain beasiswa anak senilai Rp21 juta, santunan dan beasiswa JKK Rp310 juta, santunan JKM dan JHT Rp42 juta.

Kemudian pembayaran klaim seluruh program BPJS Ketenagakerjaan NTB Rp443 juta dengan jumlah 38.593 klaim, Bansos PKH Sembako dan BLT Minyak Goreng NTB Rp455 juta, hingga bantuan asistensi rehabilitasi sosial Kemensos kepada penyandang disabilitas Rp30 juta.

"Ini adalah kewajiban pemerintah yang sesuai dengan kemampuan pemerintah, dan komitmen ini akan terus, semangat pemerintah ini akan terus dilaksanakan," jelas dia.

Ma'ruf kemudian menanyakan keikhlasan para ibu dan penerima santunan yang hadir di Kantor Dinas Sosial NTB.

"Ibu-ibu terima dengan ikhlas ya?," tanya Ma'ruf.

"Iya," jawab para ibu serentang dan lantang.

"Alhamdulillah," sambung Ma'ruf.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya