Teriakan Anies Jadi Presiden 2024 Menggema di JIS

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diteriaki presiden usai melaksanakan Salat Idul Adha di Jakarta Internasional Stadium (JIS). Hal tersebut terjadi tepat saat Anies menyerahkan hewan kurban berupa sapi seberat 1,2 ton kepada panitia.

oleh Winda Nelfira diperbarui 10 Jul 2022, 13:24 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2022, 13:24 WIB
FOTO: Ribuan Umat Muslim Salat Idul Adha di Jakarta International Stadium
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan sambutan saat melaksanakan Idul Adha 1443 Hijriah di Jakarta International Stadium, Minggu (10/7/2022). Pemerintah menetapkan libur nasional Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah jatuh pada 10 Juli 2022 berdasarkan Keputusan Menteri Agama No. 668/2022 tentang Penetapan 1 Dzulhijah dan Idul Adha 1443. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diteriaki presiden usai melaksanakan Salat Idul Adha di Jakarta Internasional Stadium (JIS) hari ini, Minggu (10/7/2022) pagi. Hal tersebut terjadi tepat saat Anies menyerahkan hewan kurban berupa sapi seberat 1,2 ton kepada panitia.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim maka hewan kurban ini kami serahkan kepada panitia kurban untuk didistribusikan di Jakarta dan sekitarnya. Insyaallah kurban ini diterima dan dilipatgandakan pahalanya bagi semua," kata Anies di lokasi.

Setelah menyelesaikan sambutannya, masyarakat yang ikut menyaksikan penyerahan sapi kurban oleh Anies saling bersahutan mengaminkan pernyataan Anies. Dilanjutkan dengan mendoakan dia menjadi Presiden 2024.

"Amin. Insyaallah Pak Anies 2024. Pak Anies 2024," ujar salah satu jemaah.

"Amin, amin, lancar. Kita dukung," teriak jemaah lainnya.

Namun demikian, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudyaan (Mendikbud) tersebut Anies tidak menanggapi teriakan masyarakat yang mendoakannya menjadi kepala negara di 2024 tersebut.

Pantauan di lokasi Anies Baswedan tampak 'cuek' alias tidak menggubris dan melanjutkan proses serah terima secara simbolik sapi miliknya kepada panitia kurban.

 

 

 

Warga Sebut Anies Sudah Punya Aura Presiden

Sahutan presiden untuk Anies kembali digaungkan jemaah lainnya. Kali ini jemaah mengatakan aura mantan Rektor Universitas Paramadina itu sudah layaknya presiden.

"Jadi Presiden, amin. Auranya sudah Presiden," ucap jemaah.

Sebelumnya, Anies menjalankan salat Idul Adha 1443 Hijriah di JIS. Dia tiba bersama Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria bersama pejabat Pemprov DKI Jakarta lainnya pukul 06.11 WIB.

Anies langsung menuju area Ramp Barat JIS, Tanjung Priok, Jakarta Utara dan menempati jajaran shaf paling depan di dekat Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qu'an (LPTQ) DKI Jakarta KH Muhammad Ali, dan khatib Salat Idul Adha pimpinan Pondok Pesantren Darul Rahman KH Syukran Ma'mun.

Selain itu, siang ini Anies dijadwalkan juga akan menyembelih hewan kurban di kediamannya tepatnya di Musala Babul Khoirot, Lebak Bulus Dalam, sekira pukul 11.00 WIB.

Tanggapan Anies Diteriaki Presiden

Adapun pada acara puncak Milad Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ke-20 pada Minggu 29 Mei 2022 di Istora Senayan lalu, Gubernur DKI Anies Baswedan juga pernah diteriaki Presiden untuk 2024 mendatang. 

Kala itu kehadiran pria kelahiran Kuningan, Jawa Barat tersebut mencuri perhatian. Sebab, setiap namanya disebut dalam sambutan para tokoh politik, mendapat respons gemuruh teriakan "Presiden" dari ribuan kader PKS yang turut hadir di Istora Senayan.

Menanggapi hal itu, Anies irit bicara saat ditanyai soal keputusan maju dalam pemilihan presiden dan wakil presiden pada Pemilu 2024 mendatang.

Anies menegaskan dirinya saat ini masih konsentrasi penuh menyelesaikan segala urusan di Ibu Kota Jakarta.

"Saya masih terus konsentrasi menyelesaikan tugas di Jakarta. Masih banyak tugas yang harus dituntaskan. Sekarang kita konsentrasi itu dulu," kata Anies di lokasi.

Anies pun enggan memberikan jawaban saat ditanyai apakah akan memilih masuk partai atau tidak.

 

Infografis Jabatan Gubernur Anies Baswedan Berakhir di 2022. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Jabatan Gubernur Anies Baswedan Berakhir di 2022. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya