Top 3 News: Insiden Plaza Senayan Kebakaran

Plaza Senayan kebakaran sekitar pukul 09.30 WIB pada Rabu 27 Juli 2022. Aroma asap terbakar pun sempat tercium di lokasi.

oleh Devira PrastiwiMuhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 28 Jul 2022, 08:00 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2022, 08:00 WIB
Mall Plaza Senayan kebakaran pada hari ini, Rabu (27/7/2022).
Mall Plaza Senayan kebakaran pada hari ini, Rabu (27/7/2022). (Instagram @plaza_senayan)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini terkait insiden Plaza Senayan kebakaran sekitar pukul 09.30 WIB pada Rabu 27 Juli 2022. Aroma asap terbakar pun sempat tercium di lokasi.

Terlihat kepulan asap putih berada di area lantai dasar mall Plaza Senayan. Pengunjung yang berada di dalam langsung berhamburan keluar.

Dua unit mobil pemadam datang sekira pukul 10.00 WIB. Menurut keterangan pengunjung di lokasi, sumber kebakaran berasal dari salah satu tenant di lantai 1.

Kemudian, belum lama ini beredar viral video di sosial media TikTok seorang kakek bawa kepala putus.

Dalam video tersebut, terlihat seseorang merekam pria paruh baya mengenakan kaus dan celana pendek serta sarung yang diselempangkan, berjalan sambil menenteng sesuatu yang disebut-sebut bagian tubuh manusia.

Video viral tersebut menujukkan sang kakek menenteng sesuatu seperti kepala manusia, dengan memegang bagian rambutnya. Dalam video tersebut, dituliskan lokasinya berada di Jalan Trans Palu – Napu, Sulawesi Tengah. Polda Sulteng pun turun tangan melibatkan tim cyber guna mengetahui kebenaran video tersebut.

Namun rupanya, Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Didik Supranoto menegaskan, peristiwa yang terekam video tersebut tidak terjadi di Sulawesi Tengah.

Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah soal kecelakaan maut odong-odong tertabrak kereta api di lintasan Kampung dan Desa Silebu, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten.

Kejadian pada Selasa 26 Juli 2022 itu, sebanyak 9 orang meninggal dunia, tiga di antaranya anak-anak. Kesembilan jenazah langsung dibawa ke RSUD Drajat Prawiranegara, Serang, Banten.

Kasatlantas Polres Serang AKP Tiwi Afriani menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, Selasa 26 Juli 2022, odong-odong pertama melintas dengan selamat di lintasan Kampung dan Desa Silebu. Di belakangnya masih ada odong-odong, nahas tertabrak kereta api pada bagian belakangnya.

Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Rabu 27 Juli 2022:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

1. Plaza Senayan Kebakaran, Dua Unit Mobil Damkar Dikerahkan

Terjadi kebakaran di pusat perbelanjaan Plaza Senayan.
Terjadi kebakaran di pusat perbelanjaan Plaza Senayan. (Liputan6.com/Muhammad Radittyo Priyasmoro)

Terjadi kebakaran di pusat perbelanjaan Plaza Senayan. Pantauan di lokasi, kejadian terjadi sekira pukul 09.30 WIB pada Rabu 27 Juli 2022. Aroma asap terbakar tercium di lokasi.

Terlihat kepulan asap putih berada di area lantai dasar mal. Pengunjung yang berada di dalam langsung berhamburan keluar.

 Dua unit mobil pemadam datang sekira pukul 10.00 WIB. Menurut keterangan pengunjung di lokasi, sumber kebakaran berasal dari salah satu tenant di lantai 1.

“Sumber di lantai 1, tenan kafe,” kata Teguh salah satu pengunjung di lokasi.

 

Selengkapnya...

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

2. Empat Fakta Kakek Bawa Kepala Putus yang Viral di Sosial Media

tangkapan layar video sadis
Tangkapan layar video sadis yang menunjukkan seorang pria menenteng bagian tubuh manusia dan tertulis lokasi Jalan Trans Palu - Napu, Poso. Tim Cyber Polda Sulteng dilibatkan menelusuri informasi tersebut.

Belum lama ini beredar viral video di sosial media TikTok seorang kakek bawa kepala putus. Dalam video tersebut, terlihat seseorang merekam pria paruh baya mengenakan kaus dan celana pendek serta sarung yang diselempangkan, berjalan sambil menenteng sesuatu yang disebut-sebut bagian tubuh manusia.

Video viral tersebut menujukkan sang kakek menenteng sesuatu seperti kepala manusia, dengan memegang bagian rambutnya. Tangan kanannya membawa sebilah senjata tajam. Ia terlihat berjalan di sisi jalan melewati sang perekam gambar.

Dalam video tersebut, dituliskan lokasinya berada di Jalan Trans Palu – Napu, Sulawesi Tengah. Polda Sulteng pun turun tangan melibatkan tim cyber guna mengetahui kebenaran video tersebut.

Video yang menggambarkan kengerian dan sadisme itu pertama kali menyebar melalui aplikasi Whatsapp warga Kota Palu, Selasa 26 Juli 2022. Kabar tersebut sontak menimbulkan keresahan hingga aparat kepolisian pun turun tangan.

Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Didik Supranoto menegaskan, peristiwa yang terekam video tersebut tidak terjadi di Sulawesi Tengah.

 

Selengkapnya...

3. Lima Fakta Odong-Odong Tertabrak Kereta di Serang

Odong-odong
Sebanyak 9 orang di dalam odong-odong meninggal akibat ditabrak kereta api, Selasa siang (26/7/2022) sekitar pukul 11.00 WIB. (Liputan6.com/ Yandhi Deslatama)

Pada Selasa 26 Juli 2022, odong-odong tertabrak kereta api di lintasan Kampung dan Desa Silebu, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten.

Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak 9 orang meninggal dunia, tiga di antaranya anak-anak. Kesembilan jenazah sudah berada di RSUD Drajat Prawiranegara, Serang, Banten.

"Kita tinggal menunggu anggota keluarga. Kami berharap semua keluarga ada dan bisa dibawa ke kampung halaman," kata petugas humas RSUD Drajat Prawiranegara Serang Dr Anam, Selasa 26 Juli 2022.

Kasatlantas Polres Serang AKP Tiwi Afriani menjelaskan kronologi kecelakaan tersebut. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, Selasa 26 Juli 2022, odong-odong pertama melintas dengan selamat di lintasan Kampung dan Desa Silebu. Di belakangnya masih ada odong-odong, nahas tertabrak kereta api pada bagian belakangnya.

Kereta api dari Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, melintas dengan tujuan Kota Serang, Banten. Sampai di lokasi, kereta api menabrak bagian belakang odong-odong dan merenggut 9 nyawa penumpangnya.

 

Selengkapnya...

Infografis Kebakaran Hebat Gedung Kejaksaan Agung. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Kebakaran Hebat Gedung Kejaksaan Agung. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya