Ajak Delegasi U20 Keliling Jakarta, Anies Pamer Halte Terintegrasi hingga Terowongan Kendal

Jakarta City Tour ini diadakan untuk mendukung U20 yang akan berlangsung besok, Selasa, 30 Agustus 2022. Para delegasi berangkat dari Hotel Fairmont, Jakarta Pusat menuju Stasiun MRT ASEAN dan menuju Terowongan Kendal.

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Agu 2022, 20:57 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2022, 20:57 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak para delegasi Urban 20 (U20) Mayors Summit untuk berkeliling Jakarta pada Senin (29/8/2022).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak para delegasi Urban 20 (U20) Mayors Summit untuk berkeliling Jakarta pada Senin (29/8/2022).

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak para delegasi Urban 20 (U20) Mayors Summit untuk berkeliling Jakarta pada Senin (29/8/2022).  

"Kami dari U20 bersama-sama melakukan tour melihat Jakarta," kata Anies di Terowongan Kendal. 

Jakarta City Tour ini diadakan untuk mendukung U20 yang akan berlangsung besok, Selasa, 30 Agustus 2022. Para delegasi berangkat dari Hotel Fairmont, Jakarta Pusat menuju Stasiun MRT ASEAN dan menuju Terowongan Kendal. 

"Kita mulai dengan naik bus listrik menuju Stasiun ASEAN. Di Stasiun ASEAN, kita lihat integrasi transportasi di situ antara Jalur Busway Transjakarta dengan MRT. Dari situ, kita naik MRT ke sini (Terowongan Kendal)," kata Anies. 

Di Terowongan Kendal, Anies mengajak para delagasi untuk melihat pengubahan kawasan menjadi tempat ketiga bagi masyarakat. 

"Dari sini kita melihat mengubah sebuah kawasan yang dulunya untuk kendaraan bermotor menjadi kawasan untuk pejalan kaki dan di sini lah menjadi tempat masyarakat merasakan ruang ketiga, bisa berinteraksi. Semuanya kita tau fenomena yang muncul di kawasan ini karena disiapkan ruang terbuka bersama," jelas Anies. 

Setelah dari Terowongan Kendal, Anies mengajak delagasi ke Ancol untuk melihat matahari terbenam. 

"Kita akan menuju ke kawasan Pantai Jakarta. Kemudian, kita akan melihat sunset. Kita akan naik kapal phinisi. Dari kapal phinisi akan melihat sunset di sore hari," kata Anies. 

 

Kerja Sama Transjakarta dengan Pemkot Los Angeles

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak para delegasi Urban 20 (U20) Mayors Summit untuk berkeliling Jakarta pada Senin (29/8/2022).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak para delegasi Urban 20 (U20) Mayors Summit untuk berkeliling Jakarta pada Senin (29/8/2022).
 
Sebelumnya, masih dalam rangkaian acara U20, Direktur Utama PT TransJakarta M Yana Aditya bertemu dengan Walikota Los Angeles Eric Garcetti di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat pada Senin (29/8/2022). Pertemuan keduanya membahas kemungkinan adanya kerja sama terkait transportasi publik. 

"Kami tadi membicarakan mengenai beberapa hal terkait transportasi, terutama terkait dengan transportasi darat dan beberapa hal yang barang kali bisa dikerjasamakan antara Los Angeles dengan Transjakarta," kata Yana 

Adapun beberapa hal yang didiskusikan adalah perbandingan transportasi di Jakarta dan Los Angeles, elektrifikasi bus di Jakarta, dan pengembangan PT Transportasi Jakarta. 

"Tantangan kemacetan, polusi, dan pertumbuhan ekonomi (yang dibahas). Tantangan yang sama yang kita bagikan. Tujuan-tujuan kami sama, yaitu memeperluas jaringan transportasi, penggunaan bus listrik, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat," kata Garcetti. 

Untuk kerja sama, Yana dan Garcetti akan berupaya untuk mencapai net zero emission di 2030. 

"Kita lagi menjajaki. Jadi kita eksplor apa saja yang kita kerjakan. Yang pasti yang sudah disampaikan mister, kita berlomba-lomba untuk zero emission," kata Yana.

 

Reporter: Lydia Fransisca

Sumber: Merdeka.com

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya