Liputan6.com, Jakarta - Momentum Presidensi Indonesia dalam G20 turut membawa rangkaian acara lain yang digelar sebelum puncak acara. Salah satunya R20 atau Religion of Twenty yang digagas oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).
Forum tersebut nantinya akan mengundang para pemuka agama dari berbagai negara.
"Pertemuan R20 akan digelar pada 2-3 November 2022 dan akan membahas terkait peran agama sebagai institusi yang melahirkan solusi dari permasalahan global," Ketua Organizing Committee R20, Ahmad Suaedy saat jumpa pers di Kantor Pusat PBNU Jakarta, Selasa (18/10/2022).
Advertisement
Dia menjelaskan, nantinya akan hadir 106 pemuka agama di berbagai negara yang akan mengikuti R20. Mereka hadir dengan membawa aliran dan keyakinannya masing-masing untuk mencari titik temu, supaya perbedaan tidak menjadi sumber polarisasi yang menyebabkan konflik.
"Agar bagaimana agama tidak lagi menjadi sumber atau faktor ketegangan konflik dan perang. R20 menawarkan agama masuk ke ruang publik tentang kemanusiaan, penegakan HAM, isu minoritas dan perbedaan," jelas pria akrab disapa Edy ini.
Edy percaya, PBNU sebagai penggagas kegiatan R20 dapat mewujudkan cita-cita bangsa untuk ikut menjaga ketertiban dunia juga perdamaian abadi dan keadilan sosial.
"Modal dasar dari acara ini adalah pengalaman NU secara intelektual. NU menerima Pancasila adalah kesetaraan. Para ulama NU melihat tidak bisa lagi warga negara dibedakan berdasarkan etnis, gender dan seterusnya itu tidak boleh," Edy menutup.
Dilangsungkan di Bali dan Yogyakarta
Sebagai informasi, R20 akan berlokasi di Hotel Grand Hyatt Bali. Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir langsung untuk membuka acara sekaligus memastikan acara berjalan lancar.
Acara akan berlangsung secara paralel dengan total 6 sesi yang diisi dengan pemuka agama dari berbagai negara.
Usai menuntaskan giatnya di Bali, R20 juga akan berlanjut ke Yogyakarta dengan para pemuka agama untuk melihat keberagaman budaya Indonesia yang masih terpelihara baik di kota tersebut.
Advertisement