Makna dan Beragam Ucapan Gong Xi Fa Cai saat Tahun Baru Imlek

Gong Xi Fa Cai merupakan kalimat yang acapkali kita dengar saat perayaan Tahun Baru Imlek atau Tahun Baru China.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 17 Jan 2023, 17:14 WIB
Diterbitkan 17 Jan 2023, 17:14 WIB
Ilustrasi arti Gong Xi Fa Cai saat Tahun Baru Imlek
Ilustrasi arti Gong Xi Fa Cai saat Tahun Baru Imlek (dok.pexels)

Liputan6.com, Jakarta - Gong Xi Fa Cai merupakan kalimat yang acapkali kita dengar saat perayaan Tahun Baru Imlek atau Tahun Baru China.

Tak sedikit orang yang menyampaikan dan mengirimkan kata-kata bertuliskan Gong Xi Fa Cai itu saat Imlek. Kata-kata tersebut sudah lumrah diucapkan dan hal yang sudah biasa.

Lantas apa sebenarnya arti Gong Xi Fa Cai? Dilansir dari Urban Dictionary, kata Gong Xi Fa Cai jika diterjemahkan secara harfiah berarti semoga kekayaan kamu melimpah.

Kata Gong Xi artinya berharap/berkah. Sementara kata Fa artinya memperbesar, sedangkan Cai berarti kekayaan.

Melansir dari laman Metro, Gong Xi Fa Cai atau Gong Hei Fat Choy, sebagai salah satu sapaan yang paling sering diucapkan saat Imlek. Namun, kata tersebut tidak bermakna selamat tahun baru.

Mengucapkan Gong Xi Fa Cai tidak sama dengan mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek. Kata-kata tersebut sebenarnya menyampaikan harapan untuk kemakmuran, yaitu harapan kepada penerima agar menjadi kaya pada tahun depan.

Kalimat tersebut sangat cocok untuk kamu yang berbisnis. Oleh karena itu, Gong Xi Fa Cai lebih sering digunakan saat menyapa rekan kerja atau rekan bisnis saat Tahun Baru Imlek.

Sementara itu, pengucapan terdapat dua pengucapan yang berbeda terkait hal tersebut, yaitu Gong Hei Fat Choy dan ada juga Gong Xi Fa Cai.

Kalimat pertama adalah pengucapan dalam bahasa Kanton, sedangkan kalimat kedua merupakan pengucapan dalam bahasa Mandarin.

Pengucapan kalimat tersebut bukan hal yang baku, tapi bahasa Kanton umumnya digunakan di Guangdong. Sebelumnya dikenal sebagai Kanton dan daerah sekitarnya serta Hong Kong.

Namun, di tempat lain di China daratan dan Taiwan, bahasa Mandarin umumnya digunakan. Artinya, kalimat kedua yang biasa digunakan versi singkatnya, yaitu 'xin nian' (tahun baru) 'hao' (baik), yang diucapkan shin nee-an how. Kalimat ini sangat cocok untuk disampaikan kepada teman dan keluarga kamu.

 


3 Cara Ucapkan Gong Xi Fa Cai

Gong Xi Fa Cai! Yuk, Intip Meriahnya Perayaan Tahun Baru Imlek
Lekat dengan ucapan 'Gong Xi Fa Cai', begini rupa perayaan tahun baru imlek 2016 dari seluruh dunia. (Ist)

Ada tiga cara untuk menyampaikan kalimat tersebut kepada seseorang.

Pertama, Selamat Tahun Baru Imlek adalah 'xin nian' (tahun baru) 'kuai le' (bahagia) dalam bahasa Mandarin, dan diucapkan shin nee-an kwai le. Kalimat tersebut sangat cocok untuk orang asing atau kenalan.

Kedua, kamu juga dapat menggunakan versi singkatnya, yaitu 'xin nian' (tahun baru) 'hao' (baik), yang diucapkan shin nee-an how. Kalimat ini sangat cocok untuk disampaikan kepada teman dan keluarga Anda.

Salam ketiga adalah 'guo' (menghabiskan) 'nian' (tahun) 'hao' (baik), yang diucapkan gor nee-an. Ucapan tersebut bagus disampaikan pada tepat pada Tahun Baru Imlek atau setelahnya.

 


Ucapan Gong Xi Fa Cai 2023 Penuh Makna

Gong Xi Fa Cai, Ini 6 Cara Terbaik Rayakan Imlek di Selandia Baru
Auckland Lantern Festival di Selandia Baru menyambut Imlek 2019. (dok. Tourism New Zealand/Dinny Mutiah)

1. "Gong Xi Fa Cai! Semoga Imlek membawa rejeki yang berlimpah dan kesehatan buat kita semua."

2. "Selamat Tahun Baru Imlek kawan semoga tahun ini menjadi ajang pembuktian atas segala usaha yang kita lakukan sepenuh hati. Gong Xi Fa Cai!"

3. "Dibalik kesabaran tersimpan benih-benih kebijaksanaan. Jadikan kesabaran sebagai awal memulai tahun yang baru. Selamat Tahun Baru Imlek 2021. Gong Xi Fa Cai!"

4. "Selamat Tahun Baru Imlek dan semoga hidup kita terbebas dari keraguan dan ketakutan, digantikan oleh keberanian dan kebahagiaan. Gong Xi Fa Cai!"

5. "Tahun Baru Imlek bagaikan membuka lembaran baru berupa kertas kosong, kertas yang akan kita tuliskan berbagai kata dan makna kehidupan yang akan datang. Selamat Tahun Baru Imlek! Gong Xi Fa Cai!"

6. "Biarkan yang lalu menjadi kenangan dan pengalaman, karena masa depan masih menanti perjuangan dan kemantapan diri kita. Selamat Tahun Baru Imlek 2021. Gong Xi Fa Cai!"

7. "Gong Xi! Gong Xi! Xin Nian Kuai Le, Wan Shi Ru Yi! Gong Xi Fa Cai ! May God bless our family."

8. "Semoga tahun barumu diawali dengan senyuman dan hati yang bersih.“Gong Xi Fa Cai. Happy always."

9. "Di tahun baru ini aku percaya akan catatan kecil yang selalu mengingatkan untuk selalu tersenyum, Bahagia, bermain dan merayakan Pesta bersamamu. Gong Xi Fa Cai!”

10. "Setelah pesan ini kamu terima aku harap di tahun baru ini membawa kebahgiaan dan hoki buatmu. “Gong Xi Fa Cai!"

 


Selanjutnya

20160207-Meriahkan Imlek, Ambarukmo Plaza Yogyakarta Pasang Hiasan Gong Xi Fa Cai
Pesepeda melintasi kawasan Ambarukmo Plaza,Yogyakarta yang di hiasi dengan Tulisan Gong Xi Fa Cai, Minggu (7/2).Aksesoris di pasang untuk menyambut tahun baru imlek sekaligus untuk menarik minat pembeli untuk berbelanja di mall tersebut.(Boy Harjanto)

11. "Memulai hari dengan membuka lembaran baru. Gong Xi Fa Cai!"

12. "Setelah SMS ini kamu terima aku harap di tahun baru ini membawa kebahgiaan dan hoki buatmu. Gong Xi Fa Cai!"

13. "Raihlah bintang di malam tahun baru ini, semoga apa yang menjadi keinginanmu bisa tercapai. Gong xi fa cai!"

14. "Gong Xi Fa Cai! semoga tahun baru ini, persahabatan kita akan menjadi lebih baik karena banyak kesamaan di antara kita."

15. "Gong Xi Fa Cai! semoga Imlek ini membawa rezeki yang berlimpah dan kesehatan untuk kita semua."

16. "Selamat tahun baru Imlek, tahun yang penuh kebahagiaan, kesenangan, kesehatan, kesuksesan, dan kedamaian. Gong Xi Fa Cai!"

17. "Semoga kita mampu melihat setiap kesempatan yang membawa pada kesuksesan. Selamat tahun baru Imlek. Gong Xi Fa Cai!"

18. "Gong Xi Fa Cai, semoga tahun Imlek ini akan membawa banyak perubahan."

19. "Jangan menunggu waktu yang sempurna sebab setiap saat adalah kesempurnaan bagi yang berusaha. Selamat tahun baru Imlek. Gong Xi Fa Cai!"

20. "Milikilah Visi yang tepat di tahun yang baru ini agar kemenangan demi kemenangan dapat kita wujudkan di tahun ini. Selamat tahun baru Imlek! Gong Xi Fa Cai!"

Infografis Tradisi Tahun Baru Imlek
Tradisi-tradisi saat perayaan Tahun Baru Imlek (dok.Liputan6.com/Trie Yasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya