Zainudin Amali Mundur dari Menpora, Jokowi Tunjuk Menko PMK Muhadjir Sebagai Plt

Sementara untuk pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora, Jokowi masih belum mau mengungkapkan siapa penggantinya. Ia akan segera memutuskan.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Mar 2023, 16:51 WIB
Diterbitkan 13 Mar 2023, 16:51 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Jokowi menyetujui permohoan Zainudin Amali mundur dari Menpora. Jokowi menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai Plt. (Dok Humas Sekretariat Kabinet RI/Jay)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo telah menyetujui pengunduran diri Menpora Zainuddin Amali. Jokowi menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai pelaksana tugas (plt).

"Sekarang sudah diplt-kan, plt-nya Pak Menko PMK," ujar Jokowi di Bali, Senin (13/3/2023).

Jokowi telah menyetujui pengunduran diri Amali pagi ini. Ia juga telah bertemu dengan Amali membahas surat pengunduran dirinya.

"Menpora tadi pagi sudah bertemu saya, surat pengunduruan dirinya sudah disampaikan di Setneg dan saya tadi sudah menyetujui," ujar Jokowi.

Sementara untuk pengganti Amali, Jokowi masih belum mau mengungkapkan siapa penggantinya. Ia akan segera memutuskan.

"Penggantinya ditunggu saja. Nanti segera kita putuskan," ujar Jokowi.

Sementara itu, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Jokowi untuk menunjuk pengganti Amali. Ia tidak menyebut siapa kader Golkar yang diajukan kepada Jokowi.

"Ya tergantung, kita tunggu saja dari pak presiden," kata Airlangga.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali sudah mengirim sinyal kuat akan segera meninggalkan jabatannya tersebut. Menpora telah pamitan dengan para pegawai Kemenpora pada Jumat (10/3/2023) pagi.

Amali memang sudah mengajukan surat pengunduran diri secara resmi kepada Istana pada Kamis (9/3/2023). Namun saat itu Amali tak bisa bertemu Jokowi karena sedang berada di luar kota.

Surat pengunduran dirinya diserahkan kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno. Zainudin Amali mengaku baru akan menghadap Jokowi pada Senin pekan depan. Menpora memilih mundur karena akan fokus menjadi wakil ketua umum PSSI.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Zainudin Amali Pamitan

Sehari setelah menyerahkan surat pengunduran diri, Menpora langsung pamitan dengan seluruh jajaran pegawai di kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta. Menpora pamitan di sela-sela agenda senam pagi pegawai Kemenpora.

"Tidak terasa waktu kita begitu cepat berjalan. Perjalanan selama 3 tahun 4 bulan 11 hari, kita bersama-sama, bergaul dan berinteraksi. Alhamdullilah selama tiga tahun Kemenpora meraih WTP, bahkan bisa empat kali. Saya berharap itu dipertahankan. Bahkan kalau bisa ditingkatkan," kata Menpora Amali.

Menpora Zainudin Amali ingin fokus sebagai waketum PSSI
Infografis Menpora Zainudin Amali ingin fokus sebagai waketum PSSI. (Triyasni/Liputan6.com)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya