Hasto Perintahkan Kader PDIP Advokasi Bima Yudho, Tiktoker yang Kritik Pembangunan di Lampung

PDI Perjuangan (PDIP), memerintahkan kadernya untuk membantu advokasi TikToker Bima Yudho Saputro yang dipolisikan setelah menyampaikan kritik terhadap Provinsi Lampung. PDIP telah menugaskan Ketua DPD PDIP Lampung, Sudin.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Apr 2023, 13:11 WIB
Diterbitkan 16 Apr 2023, 13:11 WIB
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto
PDI Perjuangan menggelar rapat konsolidasi tingkat nasional yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dari kantor DPD PDIP Sumatera Utara (Sumut) di Kota Medan, pada Rabu (29/3/2023). (Foto: Dokumentasi PDIP).

Liputan6.com, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP), memerintahkan kadernya untuk membantu advokasi TikToker Bima Yudho Saputro yang dipolisikan setelah menyampaikan kritik terhadap Provinsi Lampung. PDIP telah menugaskan Ketua DPD PDIP Lampung, Sudin.

"Saya sudah berkomunikasi dengan pak Sudin, untuk melakukan advokasi," ujar Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai PDIP, Jakarta, Sabtu (15/4/2023).

PDIP mengutuk intimidasi yang dialami oleh Bima. Menurut Hasto, seharusnya kritik direspon dengan hal yang positif. Apalagi, kritik tersebut membuka mata banyak pihak tentang kondisi yang dialami masyarakat.

"Segala bentuk intimidasi tidak boleh terjadi di negara hukum, kalau di Lampung, saya, mas Djarot sering turun emang jalannya kalah jauh dibandingkan Aceh. Sehingga kritik harus direspon secara positif," ujar Hasto.

Sebelumnya, Polda Lampung meluruskan terkait kedatangan anggotanya ke rumah orang tua TikToker Bima Yudho Saputro. Mereka mengklaim datang karena mendengar kabar adanya intervensi buntut video kritik Bima terhadap kondisi Lampung viral di media sosial.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsya mengatakan, upaya menemui orang tua Bima instruksi langsung dari Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika. Petugas datang ke rumah yang berada di Ratna Daya, Raman Utara, Lampung Timur (Lamtim), Lampung, Jumat 14 April 2023.

"Memberikan penjelasan bahwa kegiatan Bhabinkamtibmas yang mendatangi rumah orang tua Bima hanya tugas untuk sambang," kata Pandra.

Instruksi ke Kapolres Lampung Timur

Anggota DPR RI Dapil Lampung 1 Taufik Basari Ikut Angkat Bicara Soal Video Viral Awbimax Reborn atau Bima Yudho Saputro
Anggota DPR RI Dapil Lampung 1 Taufik Basari Ikut Angkat Bicara Soal Video Viral Awbimax Reborn atau Bima Yudho Saputro (Sumber: Twitter/taufikbasari)

Mendapat instruksi, Kapolres Lamtim (Lampung Timur) AKBP Rizal Muhtar langsung berkunjung ke rumah orang tua Bima. Dia memastikan kondisi mereka setelah Bima lewat akun instagramnya @awbimax menyebut orang tuanya mendapatkan ancaman.

"Tentunya untuk mengantisipasi dari upaya intimidasi orang yang tidak senang, serta bertepatan juga dengan kegiatan Jumat Curhat untuk menampung aspirasi warga setempat," tambah dia.

Pandra menyampaikan tidak ada intimidasi yang diterima orang tua Bima. Sebab, kedatangan Kapolres Lamtim AKBP Rizal Muhtar didampingi Camat Raman Utara dan Kades Ratna Daya adalah bentuk silaturahmi.

"Bahkan Kapolres Lamtim memerintahkan personelnya untuk melakukan patroli guna menciptakan rasa aman dan nyaman untuk keluarga Tiktoker Bima. Sebagai antisipasi dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab." ujarnya.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya