7 Respons Pengamat Sepak Bola hingga Presiden Jokowi Usai FIFA Resmi Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023

FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. Ada pun Piala Dunia U-17 diagendakan bergulir mulai 10 November hingga 2 Desember 2023.

oleh Devira PrastiwiLiputan6.com diperbarui 28 Jun 2023, 13:33 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2023, 13:22 WIB
Piala Dunia U-17 - ilustrasi Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
Piala Dunia U-17 - ilustrasi Piala Dunia U-17 2023 Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Jakarta - FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. Ada pun Piala Dunia U-17 diagendakan bergulir mulai 10 November hingga 2 Desember 2023.

Sejumlah pihak pun merespons usai FIFA mengumumkan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Salah satunya Pengamat Sepak Bola Justinus Lhaksana atau yang akrab disapa Coach Justin. Ia mengaku terkaget-kaget dan menduga ada lobi tingkat tinggi yang luar biasa.

"Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 oleh FIFA. Sebenarnya saya agak kaget. Karena sebelumnya di Piala Dunia U-20 kita tidak diberikan. Pasti ini ada lobi tingkat tinggi. Dan sorry to say ini adalah kerjaan yang luar biasa dari Erick Thohir sebagai ketua PSSI," tulis coach Justin di media sosial.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi soal jadwal penyelenggaraan FIFA U-17 World Cup yang rupanya menuai perhatian dari masyarakat. Pasalnya, ajang Piala Dunia U-17 2023 Indonesia saling tumpang tindih dengan jadwal konser Coldplay.

Seperti diketahui, band asal Inggris bakal menggelar konser di Jakarta pada 15 November 2023. Mereka bakal menggunakan Gelora Bung Karno sebagai venue, sehingga dikhaawatirkan bakal saling ‘berebut’ dengan lokasi pelaksanaan Piala Dunia U-17.

Erick Thohir mengaku tidak bisa memastikan apakah akan ada perubahan pada jadwal konser Coldplay di GBK. Namun, pihaknya berkomitmen bakal berupaya duduk bersama demi mencari solusi.

"Tentu hari ini presscon untuk sepak bola, bukan (konser) Coldplay. Jadi saya tidak bisa menyatakan apakah Coldplay itu (jadwalnya) mundur atau tetap," ujar Ketum PSSI Erick Thohir dalam konferensi pers di Menara Dana Reksa, Jakarta, Sabtu 24 Juni 2023.

Berikut sederet respons berbagai pihak usai FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 dihimpun Liputan6.com:

 

1. Pengamat Sepak Bola Puji Lobi Tingkat Tinggi Erick Thohir

Piala Dunie U-17 - Bintang Indonesia di Piala Dunia U-17 2023
Piala Dunie U-17 - Bintang Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 (Bola.com/Erisa Febri)

Ketua Umum PSSI Erick Thohir terus menggelontorkan kejutan di sepak bola Indonesia. Belum lama datangkan Argentina pada FIFA Matchday 19 Juni 2023 lalu, Indonesia kini mendapatkan kabar gembira karena dipercaya FIFA untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17.

Ini menunjukkan Indonesia masih dipercaya dunia internasional. Hal ini membuat pengamat sepak bola Justinus Lhaksana atau yang akrab disapa Coach Justin terkaget-kaget dan menduga ada lobi tingkat tinggi yang luar biasa.

"Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 oleh FIFA. Sebenarnya saya agak kaget. Karena sebelumnya di Piala Dunia U-20 kita tidak diberikan. Pasti ini ada lobi tingkat tinggi. Dan sorry to say ini adalah kerjaan yang luar biasa dari Erick Thohir sebagai ketua PSSI," tulis coach Justin di media sosial.

"Kalau dibilang pelipur lara karena kita kehilangan tuan rumah Piala Dunia U-20 bukan juga. Karena level U-20 lebih besar, banyak pemain muda yang bagus, dan akan memberi image lebih bagus pastinya. Sedangkan kalau U-17 terlalu muda," dia menambahkan.

Coach Justin memuji peran Erick Thohir yang luar biasa yang belum terlalu lama memimpin PSSI.

"Kalian boleh tidak setuju, Erick Thohir membawa perkembangan sepak bola luar biasa. Setelah mendatangkan Argentina, kemudian mau mendatangkan salah satu mantan wasit terbaik dunia Pierluigi Collina," ujarnya.

"Kita membutuhkan wasit yang lebih baik lagi. Kehadiran Collina sangat penting. Apalagi saat tes wasit dari 160 yang lolos 18 wasit Indonesia yang lolos. Gebrakan apalagi yang dilakukan Erick Thohir yang buat kita salut," kata Coach Justin.

 

2. Kekhawatiran Persib Bandung

Teddy Tjahjono
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.

Persib Bandung menjadi salah satu klub yang khawatir dengan dipilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17. Indonesia menggantikan Peru untuk menghelat event sepak bola kelompok umur ini pada 10 November sampai 2 Desember 2023 nanti.

PSSI belum menunjuk stadion mana saja yang akan dipakai untuk Piala Dunia U-17. Berdasarkan pengalaman, kandang Persib stadion Gelora Bandung Lautan Api kerap dipakai untuk event internasional.

Persib merupakan salah satu klub yang terdampak oleh persiapan Indonesia menghadapi tuan rumah Piala Dunia U-20 Tahun 2023 lalu. Namun, untuk Piala Dunia U-17 Tahun 2023 mendatang, Persib justru meyakini hal tersebut tidak akan terulang.

Keyakinan tersebut disampaikan oleh Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menanggapi berbagai pertanyaan dari sejumlah media terkait kemungkinan Persib menjadi klub musafir lagi.

"Saya percaya, Persib tidak akan menjadi tim musafir lagi. Sebab, sekarang situasinya jelas sangat berbeda dengan sebelumnya, dimana sekarang komunikasi dan koordinasi dengan PSSI sangat baik, sehingga pasti ada solusi terbaik yang sifatnya win win solutions bagi semuanya” kata Teddy seperti dikutip situs resmi Persib.

"Dari berbagai koordinasi dan komunikasi yang kami lakukan sebagai klub dengan PSSI, tentunya kami masih bisa bermain dan berlatih di Stadion GBLA dan juga di Stadion SIDOLIG (Stadion Persib)," ujar Teddy.

 

3. Wali Kota Gibran Rakabuming Raka Sebut Siap Jadi Kota Penyelenggara Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023

Foto: Tour de Stadium Erick Thohir ke Stadion Manahan, Layak Jadi Venue Final dan Penutupan Piala Dunia U-20 2023
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir kembali melakukan Tour de Stadium untuk melihat kesiapan venue ajang Piala Dunia U-20 yang akan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang. Setelah sebelumnya meninjau dua stadion sekaligus, Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring dan Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu (11/3/2023), maka pada Minggu (12/3/2023) giliran Stadion Manahan Solo yang dikunjungi. Didampingi Waketum PSSI, Zainudin Amali, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka dan Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Essy Asiah, Erick Thohir menilai Stadion Manahan Solo layak diajukan sebagai venue menggelar partai final sekaligus upacara penutupan Piala Dunia U-20 2023 mendatang. (Bola.com/Radifa Arsa)

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menegaskan kesiapan Kota Solo jika ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah pertandingan Piala Dunia U-17 2023.

Stadion Manahan sebelumnya diproyeksikan sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2023. Namun FIFA mencabut hak Indonesia.

"Solo siap karena sebelumnya Stadion Manahan telah dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 pada 2023 ini. Fasilitas seluruhnya sudah standar FIFA, tetapi batal," kata Gibran dilansir Antara.

Gibran mengaku sudah berdiskusi dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk membahas Piala Dunia U-17 2023. Kini dia menunggu arahan dari sosok yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.

"Saya sudah koordinasi dengan beliau (Ketum PSSI), pada Jumat malam (23 Juni 2023), soal tuan rumah Piala Dunia U-17," kata Gibran.

 

4. Ketum PSSI Erick Thohir Sebut Cari Solusi Piala Dunia U-17 Bentrok dengan Konser Coldplay

Erick Thohir, Piala Asia U-23 2024, PSSI
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, resmi mengajukan Stadion Manahan, Solo, sebagai venue penyelenggaraan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 kepada FIFA dan AFC. (Radifa Arsa/Bola.com)

Indonesia mendapat pelipur lara usai batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. FIFA secara resmi telah menunjuk Tanah Air sebagai lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 yang dijadwalkan berlangsung pada akhir tahun ini.

Federasi sepak bola dunia memastikan Indonesia menjadi tuan rumah FIFA World Cup U-17 2023 usai membuat pengumuman resmi Jumat 23 Juni 2023.

Kesempatan ini didapat setelah Peru batal menggelar kompetisi akibat ketidaksiapan infrastruktur. Adapun Piala Dunia U-17 diagendakan bergulir mulai 10 November hingga 2 Desember mendatang.

Akan tetapi, jadwal penyelenggaraan FIFA U-17 World Cup rupanya menuai perhatian dari masyarakat. Pasalnya, ajang Piala Dunia U-17 2023 saling tumpang tindih dengan jadwal konser Coldplay.

Sebagaimana diketahui, band asal Inggris bakal menggelar konser di Jakarta pada 15 November 2023. Mereka bakal menggunakan Gelora Bung Karno, sebagai venue, sehingga dikhaawatirkan bakal saling ‘berebut’ dengan lokasi pelaksanaan Piala Dunia U-17.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir pun angkat bicara menanggapi situasi ini. Ia mengaku tidak bisa memastikan apakah akan ada perubahan pada jadwal konser Coldplay di GBK. Namun, pihaknya berkomitmen bakal berupaya duduk bersama demi mencari solusi.

"Tentu hari ini presscon untuk sepak bola, bukan (konser) Coldplay. Jadi saya tidak bisa menyatakan apakah Coldplay itu (jadwalnya) mundur atau tetap," tutur Ketum PSSI dalam konferensi pers di Menara Dana Reksa, Jakarta, Sabtu 24 Juni 2023.

"Itu yang saya katakan, kita (perlu) duduk bersama, mencari solusi. Karena dua-duanya event bagus buat Indonesia. Jangan kita sentral ego, bahwa ini yang benar, yang lain harus ngalah. Tidak, kita cari solusi," tandas sosok yang merangkap sebagai Menteri BUMN itu.

Kendati demikian, Erick juga menegaskan bahwa lapangan tim nasional pada dasarnya harus siap untuk kepentingan timnas. Pasalnya selain Piala Dunia, pasukan sepak bola Merah Putih juga punya agenda melakoni FIFA Matchday pada November mendatang.

"Tapi saya harap memang bahwa ketika ada FIFA Matchday, ke depan tentu lapangan utama tim nasional harus bersiap karena itu kalender resmi," tutur Erick.

"Ini yang saya mohon nanti bersama-sama. Makanya saya juga mengatur kalender tahun depan itu dari bulan November, tidak lain untuk FIFA Matchday yang harus menjadi kalender utama," terang Ketum PSSI.

Di sisi lain, Erick Thohir juga menyiratkan bahwa Timnas Indonesia sejauh ini sudah memiliki sejumlah lapangan besar lain yang bisa dijadikan alternatif. Beberapa di antaranya ialah Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, hingga Jakarta International Stadium.

"Alhamudlillah Indonesia juga punya lapangan besar sekarang, ada Gelora Bung Tomo, ada JIS. Nanti ya kita lihat standarnya sesuai atau tidak. Kalau ada kekurangan, tentu kita harus kita samakan standarnya. Ada opsi, menjadi hal yang positif buat saya," jelas Erick.

 

5. Kementerian PUPR Sebut Stadion U-20 Siap Dipakai untuk Piala Dunia U-17

Foto: Tour de Stadium Erick Thohir ke Stadion Manahan, Layak Jadi Venue Final dan Penutupan Piala Dunia U-20 2023
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, Menpora Zainudin Amali, dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, saat berdiskusi mengenai progres renovasi Stadion Manahan, Solo, Minggu (12/3/2023). (Bola.com/Radifa Arsa)

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya menyatakan stadion yang ditujukan untuk Piala Dunia U-20 sudah sesuai standar FIFA. Stadion tersebut pun dapat digunakan untuk Piala Dunia U-17 pada 10 November-2 Desember 2023.

Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Essy Asiah menuturkan, kalau stadion tersebut untuk dipakai sudah sangat siap. Pihaknya juga sudah melakukan serah terima kelola stadion dan memberikan pelatihan kepada pengelola lapangan. Demikian dikutip dari Antara, Selasa 27 Juni 2023.

Essy menuturkan, sebelum gelaran Piala Dunia U-20, FIFA telah datang melakukan inspeksi terakhir untuk seluruh stadion dan senang dengan kondisi stadion di Indonesia.

"Karena stadion-stadion tersebut sudah sesuai dengan standar yang ditetapkan FIFA," tutur dia.

Meski demikian, ia belum mengetahui stadion-stadion mana saja yang akan digunakan sebagai lapangan pertandingan dan latihan untuk Piala Dunia U-17.

"Stadion-stadion yang sebelumnya diperuntukkan untuk Piala Dunia U-20 siap digunakan untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17," karena sudah disiapkan sebaik mungkin untuk digunakan mendukung perhelatan internasional," ujar Essy.

 

6. Wanti-Wanti Wapres Ma'ruf Amin

Wakil Presiden (wapres) Ma’ruf Amin
Wakil Presiden (wapres) Ma’ruf Amin

Federasi Sepak bola Internasional atau Fédération Internationale de Football Association (FIFA) secara resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023, pada Jumat 23 Juni 2023.

Penyelenggaraan ajang sepakbola bergengsi tersebut diagendakan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Di sisi lain, dilansir berdasarkan infopemilu.kpu.go.id pada periode tersebut telah memasuki tahapan Pemilihan Umum (Pemilu), yaitu masa pencalonan presiden dan wakil presiden pada 19 Oktober 2023-25 November 2023 dan Masa Kampanye Pemilu 28 November 2023-10 Februari 2024.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengimbau masyarakat dan para pemangku kepentingan agar dapat menjaga agar situasi tetap kondusif baik saat pelaksanaan tahapan pemilu maupun juga penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Tanah Air.

"Kita harapkan suasana pemilu kita kondusif," ujar Wapres ketika memberikan keterangan pers usai melakukan Panen Udang Vaname di Kawasan Tambak Budidaya Udang Berbasis Kawasan (BUBK), Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, seperti dikutip dari siaran pers, Selasa 27 Juni 2023.

Menurut Wapres, penyelenggaraan Piala Dunia U-17 dan pelaksanaan tahapan pemilu dapat berjalan baik dengan adanya partisipasi dan kerja sama yang kolaboratif antara seluruh pihak terkait.

"Kalau pemilu itu dilaksanakan dengan baik, saling pengertian, dan tidak ada konflik, saya kira kompetisi (U17) itu akan berjalan dengan baik," kata Wapres optimis.

Wapres juga menekankan kembali agar persiapan pemilu tidak menghambat Indonesia yang mendapatkan kesempatan besar untuk menunjukkan taringnya di kancah olahraga sepakbola internasional.

"Sebaiknya itu tidak menghambat berbagai kegiatan kita, termasuk kegiatan ekonomi, kegiatan sosial, dan juga kegiatan ketika kita menjadi penyelenggara kompetisi besar," harap Wapres.

Pada kesempatan yang sama, Wapres mendorong momen Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 tersebut dapat dipersiapkan secara matang sehingga mendapatkan hasil optimal, termasuk dari sisi keamanannya.

"Kita harus bisa melaksanakannya dengan baik, mempersiapkan dengan matang supaya penyelenggaraannya itu baguslah," minta Wapres.

"Dan kemudian juga secara keamanannya harus terjamin," imbuh dia.

Terakhir, Wapres juga meminta kontingen Indonesia dapat meraih prestasi di ajang sepakbola internasional tersebut.

"Selain kita bisa menjaga prestise kita sebagai penyelenggara, jangan lupa kita harus juga (berhasil) prestasinya," Wapres menandasi.

 

7. Presiden Jokowi Cari Solusi Piala Dunia U-17 Bentrok dengan Konser Coldplay

Presiden Jokowi Hadir di Laga Timnas Indonesia melawan Kamboja
Presiden Joko Widodo melakukan selebrasi dengan bertepuk tangan setelah pemain Timnas Indonesia menjebol gawang Kamboja dalam laga Grup A Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia melawan Timnas Kamboja yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/12/2022). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan akan mencari solusi terkait bentroknya jadwal penyelenggaraan Piala Dunia U-17 dan konser grup band Coldplay di Indonesia.

Ada pun Coldplay akan menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada 15 November 2023.

Sementara itu, FIFA U-17 World Cup 2023 akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang. Jokowi menekankan bahwa Indonesia memiliki banyak stadion yang sudah siap digunakan untuk pertandingan sepak bola.

"Ya nanti kan dicarikan solusi. Stadion kita kan juga bukan hanya GBK. Yang lain kan ada, ada JIS kan ada," kata Jokowi kepada wartawan usai meninjau Pasar Palmerah Jakarta, Senin 26 Juni 2023.

"Ada di Manahan (Solo), ada. Ada di Jalak Harupat (Bandung) ada. Banyak. Ada di Surabaya, Stadion Bung Tomo ada juga. Wong stadion kita nih banyak kok yang sudah siap," sambungnya.

Di sisi lain, dia menyampaikan ditunjuknya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, merupakan sebuah kepercayaan yang diberikan oleh FIFA. Jokowi pun memerintahkan Ketua Umum PSSI Erick Thohir mempersiapkan penyelengaraan Piala Dunia U-17 dengan matang.

"Itu kepercayaan yang diberikan Internasional, kepercayaan yang diberikan FIFA kepada Indonesia. Saya sudah perintahkan kepada ketua PSSI untuk betul-betul disiapkan betul," ucap dia.

"Kalau venuenya kan memang sudah ada dari yang kemarin sudah kita perbaiki, artinya tinggal digunakan, tetapi manejemen semuanya harus disiapkan betul," imbuh Jokowi.

 

(Miranda Pratiwi)

Infografis FIFA Kawal Transformasi Sepak Bola Nasional Usai Tragedi Kanjuruhan. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis FIFA Kawal Transformasi Sepak Bola Nasional Usai Tragedi Kanjuruhan. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya