Liputan6.com, Jakarta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas menegaskan ketidakhadiran dua menteri asal PDI Perjuangan dalam acara buka puasa bersama di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (28/3/2024).
Kedua menteri itu yakni, Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly.
Baca Juga
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas menyatakan ketidakhadiran koleganya di PDIP itu bukan karena masalah politik.
Advertisement
Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju menggelar buka puasa bersama di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Namun, dua menteri dari PDIP yakni Tri Rismaharini dan Yasonna Laoly tidak hadir dalam acara tersebut. Hanya Menpan RB Azwar Anas dan Menteri Sekretaris Kabiner Pramono Anung yang terlihat hadir.
"Enggak, enggak ada," kata Azwar Anas di Kompleks Istana Kepresidenan.
Azwar menyatakan tidak mengetahui secara pasti alasan Risma dan Yasonna tidak hadir dalam acara bukber yang dihadiri Menteri Pertahanan yang juga presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto.
"Wah enggak tahu saya. Mungkin ada acara lain beliau," ujar Azwar Anas.
Selain itu, menteri yang berasal dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) juga tidak hadir dalam acara buka puasa bersama pada hari ini.
Dua menteri asal PKB itu yakni, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, serta Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar.
Ketua Umum Projo Ingatkan Ketidakhadiran Menteri Asal PDIP, PKB dan NasDem di Acara Bukber Jangan Dipolitisasi
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie mengungkapkan alasan dua menteri PDIP dan PKB tak hadir dalam acara buka bersama Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Kepresidenan, Kamis (28/3/2024).
"Lagi ada tugas di daerah, di luar," kata Budi Arie saat diwawancarai di Kompleks Istana Kepresidenan.
Budi Arie pun menyebut, para menteri yang tidak hadir dalam acara buka puasa bersama sudah memberikan laporan kepada Presiden Jokowi. Sehingga, dia meminta agar persoalan tersebut tidak diperpanjang.
"Kayaknya begitu (lapor Presiden Jokowi). Jangan didramatisir lah, datang, enggak datang, kayaknya seru-seru aja. Makin asik, makin sip," tegas Budi Arie.
Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin beserta para jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju menggelar acara buka bersama di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (28/3/2024).
Hampir seluruh jajaran menteri hadir dalam acara tersebut, hanya menteri dari PDIP, PKB, dan NasDem yang tak hadir dalam acara bukber.
Sejumlah menteri yang turut hadir dalam acara ini antara lain, Menhub Budi Karya Sumadi, Menlu Retno Marsudi, Menkeu Sri Mulyani, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono, Menparekraf Sandiaga Uno.
Kemudian, ada Men-PAN RB Azwar Anas, Menpora Dito Ariotedjo, Seskab Pramono Anung, Mendag Zulkifli Hasan, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menag Yaqut Cholil Qoumas, Mensesneg Pratikno, Menkop UKM Teten Masduki.
Tampak pula Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Jaksa Agung ST Burhanuddin, hingga Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni.
Hampir seluruh jajaran menteri hadir dalam acara tersebut, hanya menteri dari PDIP, PKB, dan NasDem yang tak hadir dalam acara bukber.
Sejumlah menteri yang turut hadir dalam acara ini antara lain, Menhub Budi Karya Sumadi, Menlu Retno Marsudi, Menkeu Sri Mulyani, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono, Menparekraf Sandiaga Uno.
Kemudian, ada Menpan RB Azwar Anas, Menpora Dito Ariotedjo, Seskab Pramono Anung, Mendag Zulkifli Hasan, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menag Yaqut Cholil Qoumas, Mensesneg Pratikno, Menkop UKM Teten Masduki.
Reporter: Alma Fikhasari
Sumber: Merdeka.com
Advertisement