Ikut Retret di Akmil, Menteri Pendidikan: Tidak Ada Suasana Militeristik

Wakil Menteri Transmigrasi Viva Yoga Mauladi menyebut suasana retret penuh keakraban. Para anggota kabinet juga saling mendekatkan diri untuk sinergitas program pemerintah.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 25 Okt 2024, 14:45 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2024, 14:45 WIB
Presiden Prabowo Subianto bersama Para Menteri Kabinet Merah Putih di Akmil, Magelang.
Presiden Prabowo Subianto bersama Para Menteri Kabinet Merah Putih di Akmil, Magelang. (Dok. PCO)

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pendidikan Dasar dam Menengah Abdul Mu'ti mengatakan suasana retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang sangat akrab dan santai. Dia menyebut tak ada suasana militeristik selama pelaksanaan retreat.

"Alhamdulillah acara retret berlangsung dalam suasana yang akrab dan santai. Tidak ada suasana militeristik," kata Abdul Mu'ti kepada wartawan, Jumat (25/10/2024).

Dia mengatakan para anggota kabinet melaksanakan salat Jumat dalam kawasan retret. Imam dan Khatib dari takmir Akmil.

Hal yang sama disampaikan oleh Wakil Menteri Transmigrasi Viva Yoga Mauladi yang menyebut suasana retret penuh keakraban. Para anggota kabinet juga saling mendekatkan diri untuk sinergitas program pemerintah.

"Suasananya penuh keakraban, saling mendekatkan diri sehingga nanti akan terjadi sinergitas program dan menghilangkan tumpang-tindih partai," jelasnya.

Menurut dia, retret atau pembekalan kabinet Merah Putih ini bertujuan untuk membangun team work di kabinet. Politisi PAN itu menyebut retreat ini menjadi momentum untuk menyamakan komitmen agar tak melakukan korupsi.

"Dan juga menyamakan komitmen untuk pencegahan korupsi dan bagaimana cara membangun tata kelola pemerintahan yang bersih dan kuat," tutur Viva Yoga.

Sebelumnya, Para anggota Kabinet Merah Putih menjalani latihan baris-berbaris di Lapangan Sapta Marga, Akademi Militer Magelang, Jumat (25/10/2024). Mereka dibangunkan sejak pukul 04.00 WIB di tenda masing-masing untuk mengikuti latihan baris-berbaris.

"Para pembantu Presiden Prabowo Subianto sudah dibangunkan sejak pukul 04.00 WIB di tenda masing-masing," kata Kepala Kantor Komunikasi Presiden, Hasan Nasbi kepada wartawan, Jumat (25/10/2024).

Menurut dia, para anggota kabinet sudah berkumpul di Lapangan Pancasila, kawasan Akmil Magelang, pukul 05.15 WIB. Presiden RI Prabowo Subianto sendiri menjadi orang pertama yang hadir di lapangan, sebelum para anggota kabinet datang.

"Yang mengagetkan adalah ketika para anggota kabinet tiba di lapangan, Presiden Prabowo Subianto ternyata menjadi orang pertama terlebih dahulu hadir di lapangan. Presiden Prabowo memberikan contoh teladan sebagai pemimpin yang disiplin," tuturnya.

 

Diawali Olahraga Bersama

Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menghadiri retreat hari pertama Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat. (Dok: PCO)
Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menghadiri retreat hari pertama Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat. (Dok: PCO)

Hasan menjelaskan kegiatan diawali dengan olahraga bersama yang dipimpin oleh para pelatih dari Akmil Magelang. Setelah berolahraga selama sekitar 30 menit, kegiatan dilanjutkan dengan latihan baris-berbaris.

Para Menteri, Wakil Menteri, Kepala Badan, hingga Penasihat Khusus Presiden dibagi ke dalam lima kelompok. Di setiap kelompok, disediakan masing-masing tiga pelatih baris-berbaris.

Presiden Prabowo, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, serta Panglima TNI dan Kapolri juga turut serta dalam latihan tersebut. Prabowo, Gibran, dan anggota kabinet mengenakan seragam latihan Komponen Cadangan (Komcad).

Adapun Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang memikiki tema 'Satu Visi Langsung Aksi'. Retreat ini dilakukan selama tiga hari, mulai 25-27 Oktober 2024.

 

Infografis

Infografis Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Diubah Jadi Makan Bergizi Gratis. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Diubah Jadi Makan Bergizi Gratis. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya