[VIDEO] Semburan Gas di Purworejo Semakin Meluas

Semburan gas semakin meluas hingga mengakibatkan satu rumah warga terkontaminasi mengeluarkan bau gas dan berwarna hitam.

oleh Liputan6 diperbarui 07 Sep 2013, 13:04 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2013, 13:04 WIB
semburan-gas-130907b.jpg

Semburan gas di Desa Lubang Kidul, Kecamatan Buruh, Purworejo, Jawa Tengah, semakin meluas.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Sabtu (7/9/2013), semburan api yang keluar disertai bau gas di Desa Lubang Kidul, Purworejo, Jawa Tengah, terus didatangi ratusan warga sejak 3 hari terakhir. Semburan gas itu juga semakin meluas hingga mengakibatkan satu rumah warga terkontaminasi mengeluarkan bau gas dan berwarna hitam.

Polisi pun memberikan tambahan garis polisi mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. Warga pun dilarang memasuki areal yang telah dipasangi garis polisi.

Warga minta pemerintah segera cepat menangani semburan gas karena khawatir lambat laun akan membesar seperti kasus Lumpur Lapindo di Sidoarjo, Jawa Timur. (Adi/Ary)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya