Liputan6.com, Jakarta Pencak Silat merupakan salah satu budaya Indonesia yang masih lestari hingga sekarang. Seni bela diri ini telah dikenal di seluruh Nusantara maupun mancanegara, bahkan menjadi cabang olahraga yang dipertandingkan di ajang internasional.
Banyak cara yang dapat kita lakukan untuk melestarikan dan memperkenalkan budaya Nusantara yang satu ini. Bagi para kreator film, memasukkan unsur Silat ke dalam film adalah salah satu caranya.Â
Hingga kini, bertebaran film martial arts yang memasukkan unsur Silat di dalamnya. Penasaran dengan daftar film Silat Indonesia yang banyak menampilkan adegan-adegan epik? Simak daftarnya di bawah ini.
Advertisement
Â
Â
The Raid
The Raid menjadi salah satu film aksi yang memasukkan unsur silat ke dalam ceritanya. Film ini mengisahkan tentang Rama (Iko Uwais), seorang pasukan khusus yang ditugaskan untuk menangkap gembong penjahat kelas kakap.
Selama penangkapan, Rama dan tim banyak melewati insiden mengerikan, mulai dari penembakan, pembantaian, hingga pertarungan dengan tangan kosong.
Digarap oleh sutradara Gareth Evans, film ini dirilis pada 2012 dan mendapat tanggapan positif baik di dalam negeri maupun dunia internasional. Di Indonesia sendiri film ini telah ditonton oleh 1,8 juta orang. Dengan kesuksesan itu, The Raid berhasil meraup penghasilan sekitar US$ 15 juta di seluruh dunia.
Â
Â
Â
Â
Advertisement
The Raid 2
Melanjutkan The Raid, The Raid 2Â rilis pada 2014 dengan masih memasukkan unsur bela diri Silat di dalamnya. Pada sekuelnya ini, film berkisah tentang kelanjutan hidup Rama (Iko Uwais) setelah berhasil selamat dari pertarungan di markas gembong penjahat.Â
Ia mendapat misi selanjutnya, menyusup ke kelompok Bangun (Tio Pakusadewo) untuk mencari bukti adanya kerja sama antara gembong narkobanya dengan oknum polisi. Pada masa penayangannya The Raid 2 berhasil meraup 1,5 juta penonton.
Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212
FIlm terakhir ini merupakan film yang diadaptasi dari serial novel yang ditulis oleh Bastian Tito. Mengisahkan tentang Wiro, seorang pendekar yang terlahir dengan nama Wira Saksana. Sejak bayi ia telah digembleng oleh gurunya, Sinto Gendeng, yang telah terkenal di dunia persilatan. Wiro memiliki senjata Kapak Maut Naga Geni 212 dan memiliki rajah "212" di dadanya.Â
Film Wiro Sableng banyak menampilkan adegan-adegan laga yang seru yang sayang untuk Anda lewatkan. Hingga akhir penayangannya pada September 2018, film ini sukses menembus 1,5 juta penonton.
Itu dia daftar film Silat Indonesia terbaik yang banyak menampilkan adegan-adegan epik di dalamnya. Bagi Anda yang tertarik untuk menontonnya, jangan khawatir karena kumpulan film silat Indonesia terbaik dapat disaksikan di Vidio.
Penulis: Adhera Setya Wardani
Advertisement